Munchen Kuburkan Madrid di Barnabeu

Kamis, 26 April 2012 – 05:52 WIB
Para pemain Bayern Munich melakukan selebrasi usai mengalahkan Real Madrid dalam lega leg kedua semifinal Liga Champions di Santiago Barnabeu, dini hari tadi. Foto : AP

MADRID - Bayern Munchen berhasil mengubur ambisi Real Madrid untuk melaju ke Final Liga Champions 2012. Lewat drama adu penalti pada laga leg kedua semifinal Liga Champions di Santiago Barnabeu yang berakhir 4:3 (agregat 6:4), Munchen melaju ke partai puncak dan akan bertemu Chelsea di Allianz Arena 19 Mei mendatang.

Sebenarnya dalam laga itu Madrid sudah unggul 2:1 hingga akhir babak kedua. Namun keunggulan itu membuat agregat menjadi imbang 3:3 yang harus diselesaikan lewat perpanjangan waktu dua kali 15 menit. Namun sayang dalam 30 menit masa perpanjangan itu tidak ada gol tercipta. Alhasil wasit menggelar adu penalti.

David Alba yang ditunjuk sebagai eksekutor pertama bagi Munchen suskses menaklukkan Casillas melalui lesakan bola ke pojok kanan gawang. Skor menjadi 3:4. Sementara itu Ronaldo yang menjadi eksekutor pertama Madrid membuat publik tuan rumah berduka. Pasalnya tendangan datarnya justru mampu terbaca oleh Neuer. Munchen masih unggul.

Penendang kedua Munchen, Mario Gomez sukses menggandakan keunggulan tim tamu menjadi 3:5. Dalam kesempatan kedua lagi-lagi Madrid gagal merubah skor setelah tendangan Kaka mampu ditepis Neuer. 

Sementara itu dua penendang Munchen berikutnya yakni Lham dan Tony Kroos gagal mengeksekusi penalti setelah Casilas mampu membaca tendangan mereka.

Tuan rumah sedikit bernafas setelah Alonso berhasil menjebol gawang Neuer dan merubah skor menjadi 4:5. Kini peluang terbuka karena Madrid menyisakan satu eksekutor. Namun peluang itu benar-benar tertutup setelah Schweinsteiger menjalankan tugas dengan sempurna. Pemain timnas Jerman ini memupuskan assa tuan rumah dan merubah skor menjadi 4:6.

Sebelumnya dalam laga 2 x 45 menit, Madrid yang menjadi rumah unggul lebih dulu pada menit keenam setelah Wasit V Kassai  memberi hadiah tendangan penalti.  Wasit menunjuk titik putih setelah melihat pemain Munich, David Alaba, menyentuh bola di kotak terlarang saat berupaya menghalau bola dari Angel Di Maria.

Cristiano Ronaldo yang ditunjuk sebagai eksekutor sukses mengecoh Manuel Neuer. Skor 1:0 ini membuat agregat kini menjadi 2:2.

Namun demikian skor ini tak bertahan lama. Ronaldo kembali mencatatkan namanya di papan skor di menit ke 14. Bomber asal Portugal ini sukses memaksimalkan umpan  gelandang Jerman, Mesut Ozil. Skor 2:0 membuat puluhan ribu pendukung tuan rumah yang memadati stadion bergemuruh.

Namun skor kembali berubah di menit ke 27. Wasit menujuk titik putih untuk kali kedua. Namun kali ini untuk tim tamu setelah bek Madrid, Pepe mengganjal Mario Gomez di kotak penalti. Arjen Robben yang menjadi penendang bola sukses memperkecil ketertinggalan Munchen. Skor kini menjadi 2:1 dan membuat agregat 3:3. Dalam adu penalti Munchen akhirnya unggul secara agregat menjadi 6:4. (zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Milan Nyaris Dipermalukan Genoa


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler