Musim Depan, Campus League Ganti Format

Senin, 10 November 2008 – 14:12 WIB
SURABAYA - Pengkot Perbasi Surabaya terus berbenah dalam penyelenggaraan Campus LeagueSetelah baru saja sukses menggeber Campus League 2008, induk bola basket di Kota Pahlawan itu akan melakukan terobosan dalam penyelenggaraan even yang tahun ini berumur dua tahun tersebut

BACA JUGA: Maradona Kunjungi India



Ketua Harian Pengkot Perbasi Surabaya M
Arifin tadi malam menyatakan, tahun depan pihaknya mengupayakan Campus League dilaksanakan dengan format ideal

BACA JUGA: Inter Kudeta Rival Sekota

''Master plan kami sebenarnya adalah menggelar Campus League dengan format ideal, yaitu home and away,'' terangnya


Menurut Arifin, dengan digelarnya Campus League berformat kandang dan tandang, suasana liga akan lebih terasa

BACA JUGA: Chelsea Tetap di Puncak

Sebab, tim-tim peserta bisa berlaga di kandang sendiriTahun ini, format yang dipakai adalah sistem turnamen dengan laga di dua tempat

Meski demikian, mewujudkan hal itu bukanlah perkara mudahBanyak hal yang harus disiapkan sebelum melangsungkan Campus League dalam format home and away yang menjadi keinginan Pengkot Perbasi Surabaya tersebut

''Pertama yang harus disiapkan adalah venue pelaksanaanSebab, berdasar pengamatan saya, banyak kampus yang belum memiliki lapangan yang layak,'' ujar salah seorang staf pengajar di Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Unesa itu

Soal kuota peserta Campus League, Arifin memastikan tetap dipertahankan maksimal 12 tim peserta untuk kategori pria dan wanitaItu dilakukan demi menjaga kualitas kompetisiTapi, saat masih menginjak fase Road to Campus League, pihaknya akan menjaring tim sebanyak-banyaknya''Kami ingin gengsi Campus League tetap terjaga dengan mempertahankan jumlah peserta,'' katanya(nar/diq)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSS Minimalis di Partai Tandang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler