Bukan masalah yang ringan. Sebab, masalah terbaru itu membuatnya harus memutuskan absen di grand slam awal musim, Australia Terbuka. Masalah tersebut memperpanjang absennya dari tour ATP (Asosiasi Tenis Putra) yang sudah dialaminya sejak pertengahan musim 2012.
"Saya minta maaf dan sangat sedih mengumumkan bahwa saya tak akan bertanding di Australia Terbuka. Lutut saya sudah membaik, tapi virus di perut membuat saya tak mampu mempersiapkan diri di waktu yang tepat untuk berkompetisi di grand slam," ujar Nadal seperti dikutip situs resmi Australia Terbuka.
Di pertengahan musim 2012, Nadal mendapatkan cedera tendinitis pada lutut kanannya. Cedera itu membuatnya tersingkir di babak kedua grand slam Wimbledon. Akibatnya, dia juga mengundurkan diri dari Olimpiade London 2012 dan menghapus jadwal turnamen di sisa musim.
Ironisnya, setelah cedera itu mampu diatasinya dan menyatakan siap untuk musim baru, dia malah harus melawan virus di pencernaannya. "Karena virus ini saya tak bisa mendapatkan latih tanding. Bukan hal yang adil jika saya memaksakan diri datang dalam keadaan tak siap. Anda butuh kondisi terbaik untuk belaga di Australia Terbuka," tegasnya.
Nadal memiliki memori bagus di Australia Terbuka. Dia menjadi juara pada edisi 2009. Tahun lalu, dia hanya meraih runner-up setelah kalah dari Novak Djokovic dalam pertarungan yang berdurasi 5 jam 53 menit.
"Ini keputusan yang sulit dan sangat mengecewakan setelah 12 bulan menantikan kesempatan. Kini, fokus saya adalah secepatnya kembali ke tour," sambungnya.
Sejatinya nadal sudah memiliki rencana untuk mengawali musim 2013 dengan mengikuti turnamen di Doha, Qatar dan Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA). Pengumuman kemarin sekaligus menjadi pembatalan untuk dua turnamen pemanasan tersebut.
Kekecewaan juga ditunjukkan pihak penyelenggara Australia terbuka. Tournament Director Australia Terbuka Craig Tiley mengakui pihaknya sangat berharap Nadal datang ke Melbourne. Namun, dia beserta seluruh penyelenggara bisa mengerti kondisi Nadal.
"Kondisi ini benar-benar sangat bisa dimengerti dan kami turut berduka untuknya. Kami hanya berharap di cepat pulih dan secepatnya berada di tour, karena seluruh penggemar tenis akan merindukannya," tutur Tiley.
Di pihak lain, Djokovic mendapatkan start yang bagus menuju musim 2013. Petenis nomor satu ATP itu meraih kemeanngan 6-0, 6-3 atas petenis Spanyol David Ferrer di turnamen ekshibisi Mubadala, Abu Dhabi. Di final, Djuokovic akan menghadapi Nicolas Almagro (Spanyol) yang mengalahkan Janko Tipsarevic (Serbia) 2-6, 7-6 (4), 6-2. (ady)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Michu, Dari Gelandang ke Striker Jempolan
Redaktur : Tim Redaksi