Napak Tilas Titanic Dibandrol Rp 87 Juta

Senin, 09 April 2012 – 19:09 WIB

LONDON - Sebuah kapal pesiar yang membawa beberapa keluarga korban tewas dalam insiden tenggelamnya kapal Titanic,  Minggu (8/4) kemarin memulai perjalanan dari Southampton, Inggris menuju New York, Amerika Serikat. Kapal mewah tersebut akan menapak-tilasi perjalanan  Titanic, termasuk mengunjungi lokasi karamnya kapal terbesar dalam sejarah tersebut.   

Dengan penumpang sebanyak 1,309 orang, kapal pesiar mewah bernama MS Balmoral itu akan melewati rute yang sama persis dengan yang dilewati Titanic. Akan tetapi, perjalanan yang ditempuh dijadwalkan berlangsung dua hari lebih lama karena ukuran dan kecepatannya yang lebih kecil dari Titanic.  

MS Balmoral dioperasikan oleh perusahaan perjalanan kapal Fred Olsen Cruise Lines, yang induk perusahaannya, Harland and Wolff, membuat Titanic di sebuah galangan kapal di Belfast, Irlandia. Untuk even perayaan 100 tahun karamnya Titanic tahun ini, kapal tersebut disewa oleh biro perjalanan  Miles Morgan Travel, yang mempunyai spesialiasi dalam merancang berbagai  liburan unik dan menarik bagi kaum menengah ke atas.

Para penumpang yang ikut dalam perjalanan ini berasal dari 28 negara di dunia, termasuk sebagian keluarga 1,500 penumpang yang tewas saat Titanic karam pada 15 April 1912 setelah menabrak gunung es di perairan Samudera Atlantik bagian utara. Selain itu, sebagian lain penumpang merupakan keluarga dari 700 korban selamat dalam insiden tersebut beserta beberapa ahli sejarah dan penulis.

Harga tiket perjalanan bervariasi antara USD4,445 (Rp40 juta) sampai USD9,520 (Rp87 juta). Selama perjalanan, para penumpang akan mendapatkan kuliah mengenai sejarah Titanic dan menikmati sajian menu makan malam yang juga disajikan di Titanic.(ap/ara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tanah Runtuh, Penambang Liar Terkubur Hidup-Hidup


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler