Napoli Bersua Bilbao, Benitez Ketakutan

Sabtu, 09 Agustus 2014 – 15:53 WIB
Rafael Benitez. FOTO: getty images

jpnn.com - NAPLES - Napoli mendapat undian cukup berat pada playoff Liga Champions 2014/2015. Tim berjuluk I Partenopei itu mesti bersua wakil La Liga, Athletic Bilbao di babak kualifikasi.

Sebagai orang Spanyol, mantan nahkoda Liverpool dan Valencia itu tentu sudah hafal dengan karakter para pemain Bilbao. Terutama ketika tim asal Basque itu bermain di depan pendukungnya sendiri.

BACA JUGA: Jenson Button Belum Ingin Pensiun dari F1

“Dari lima kemungkinan lawan, kami bersama Athletic Bilbao mendapatkan undian paling sulit. Mereka adalah tim yang memainkan sepakbola yang bagus,” terang Benitez di laman Sportmediaset, Sabtu (9/8).

Pelatih yang pernah menukangi Inter Milan itu menambahkan, laga itu bakal menjadi ujian bagi kekuatan Napoli. Musim lalu, langkah Napoli hanya bisa bertahan hingga babak grup.

BACA JUGA: City Resmi Gaet Bruno Zuculini

“Sebanyak 50 ribu penonton di Stadion San Mames memberikan Bilbao dukungan yang luar biasa. Itu akan menjadi pertandingan yang bagus serta pertunjukan yang luar biasa,” tegas mantan nahkoda Chelsea itu. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Marquez Anggap Sirkuit Anyar Indianapolis Lebih Fun

BACA ARTIKEL LAINNYA... Eto’o Mendekat ke Ajax Amsterdam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler