Napoli Tak Sudi Manchester City Lolos Cepat

Rabu, 01 November 2017 – 21:28 WIB
Maurizio Sarri. Foto: Reuters

jpnn.com, NAPLES - Napoli mematok target tak kehilangan poin saat menjamu Manchester City di San Paolo, dalam matchday keempat Grup F Liga Champions, Kamis (2/11) mulai pukul 02.45 WIB.

Tim asuhan Maurizio Sarri tersebut akan berjuang meraih kemenangan. Mereka tak sudi City lolos ke 16 besar lebih awal.

BACA JUGA: Kaki Dele Alli Gatal Menunggu Laga Versus Real Madrid

City hanya butuh satu poin untuk lolos ke fase knock out. Satu angka di San Paolo membuat perolehan poin City menjadi sepuluh. Jumlah itu memang masih bisa disamai Napoli dalam dua laga sisa nanti dengan catatan Napoli selalu menang dan City selalu kalah. Namun, tetap saja klub Inggris yang lolos karena unggul head to head dari Napoli.

Berdasarkan itu, Napoli pun ingin menang karena saat ini baru mengemas tiga angka dari tiga laga. "Kami bermain di San Paolo dan sudah pasti kami tak akan membiarkan City lolos lebih awal. Kami juga butuh kemenangan untuk bisa bersaing meraih tiket ke babak selanjutnya. Hanya kemenangan yang membuat kami bisa bersaing," kata Sarri seperti dilansir situs remsi UEFA.

BACA JUGA: Ini Nama 19 Pemain Real Madrid Buat Lawan Tottenham Hotspur

Napoli juga ingin membalas dendam setelah pada pertemuan pertama kalah 1-2 di Stadion Etihad. Tekad kuat diusung demi asa untuk terus eksis di Liga Champions musim ini.

Peluang untuk menang bagi Napoli terbuka lebar. Pertama kali menjamu Man City di kancah yang sama pada 2011-2012 lalu, I Partenopei mampu menang dengan skor 2-1. Selain itu, Napoli tak pernah kalah saat menjamu tim asal Inggris dengan lima kemenangan dan 1 seri. Di satu sisi, City hanya bisa menang satu kali dalam enam kunjungan ke Italia. Sisanya tiga kalah dan dua seri. (epr/jpc)

BACA JUGA: Cristiano Ronaldo: Saya akan Cetak Gol ke Gawang Spurs

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pertama dalam 77 Hari Terakhir, Barcelona Mandul


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler