NBA kembali Gelar Program Pelatihan Jr. NBA Coaches Academy di Indonesia

Selasa, 08 September 2020 – 19:29 WIB
Jr. NBA Coaches Academy merupakan program pelatihan yang disampaikan dari pelatih-pelatih Jr. NBA dan lokal kepada guru-guru pendidikan jasmani di Indonesia. Foto: Jr. NBA Coaches Academy

jpnn.com, JAKARTA - NBA kembali menghadirkan Akademi Pelatih Jr. NBA (Jr. NBA Coaches Academy) di Indonesia pada 10 dan 11 September mendatang.

Associate Vice President of Marketing Partnerships, NBA Asia, Jim Wong menyatakan, pelatihan yang ditujukan untuk guru-guru olahraga ini bertujuan untik mengembangkan potensi lokal dalam bermain dan menikmati olah raga basket.

“Kami tetap berkomitmen untuk mengembangkan generasi muda Indonesia melalui olahraga,” ujar Wong dalam keterangan tertulis, Selasa (8/9).

Dalam pelaksanaannya pada 10 dan 11 September nanti, pelatihan dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi Zoom.

Hal ini dikarenakan pandemi corona (Covid-19) yang membuat pelatihan tidak memungkinkan apabila dijalankan secara tatap muka.

Meski begitu, Wong mengatakan bahwa peralihan metode ke virtual ini akan memberikan pengalaman pelatihan yang sama, sekaligus mengutamakan kesehatan dan keselamatan seluruh komunitas Jr. NBA.

"Dengan adanya peralihan metode pembelajaran jarak jauh ini memungkinkan NBA untuk terus memberikan pelatihan bagi guru-guru dan pelatih dengan cara yang aman, tambah Wong.

Program Jr. NBA Coaches Academy Jakarta Curriculum Training ini merupakan program pelatihan yang disampaikan dari pelatih-pelatih Jr. NBA dan lokal kepada guru-guru pendidikan jasmani di Indonesia.

Sampai hari ini, program Jr. NBA Coaches Academy telah melatih lebih dari 52 ribu guru dari 41 ribu sekolah di 25 kota di seluruh Indonesia.(mcr4/jpnn)

BACA JUGA: Houston Rockets Tantang LA Lakers di Semifinal Barat NBA


Redaktur & Reporter : Dicky Prastya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler