Nendang! Volkswagen T-Roc R Ada Mode Race

Selasa, 26 Februari 2019 – 14:41 WIB
Volkswagen T-Roc R denagn mode race. Foto: volkswagen

jpnn.com - Produsen otomotif dunia terus berlomba melahirkan lini produk di segmen sport utility vehicle (SUV), tak ketinggalan Volkswagen (VW) dengan model paling barunya T-Roc R.

Mengambil tempat debut dunia di geneva Motor Show 2019, Maret akan datang, Volkswagen T-Roc R diklaim sebagai crossover berkinerja tinggi dengan tenaga yang ditawarkan sebesar 295,5 Hp dan torsi 400 Nm yang disalurkan melalui transmisi 7-percepatan dual-clutch ke penggerak semua roda (AWD).

BACA JUGA: Jeep Renegade S Makin Gaul

BACA JUGA: VW Buggy, Klasik Tapi Menyengat

Mesin TSI 4-silinder 2.0-liter memastikan akselerasi T-Roc R dari 0 hingga 100 kpj didapat dalam waktu 4,9 detik, sebelum mencapai kecepatan puncak 250 kpj.

BACA JUGA: Geneva Motor Show 2019: Kia Janjikan Konsep Mobil Listrik yang Bikin Merinding

Lencana "R" di belakang namanya mengisyaratkan bahwa crossover lansiran manufaktur bermarkas di Wolfsburg, Jerman itu, kental dengan aura sport, terutama desainnya dari ujung fascia hingga buritan.


Interior Volkswagen T-Roc R

BACA JUGA: Teknologi 5G, Bawa Pengalaman Berkendara dengan Kemampuan Indra Keenam

Paket yang menunjukkan T-Roc R patut berdiri sebagai crossover berkinera tinggi bisa dilihat dari sektor-sektor lain.

Sistem kemudi progresif, suspensi yang diatur lebih rendah membuat kestabilannya terjaga, mode khusus race dan fitur penunjang saat berakselerasi yang menjamin traksi optimal, termasuk fitur stability control.

Desain yang maskulin semakin gagah ditunjang pelek 18-inci Spielberg sebagai standar, berbalut profil ban 235/40 R18. Ada juga pilihan pelek 19 inci. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kelahiran Kembali Mikrobus Ikonik Volkswagen di Woodstock 1969


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler