NET Hadirkan Reality Traveling Good Friends Season 2

Senin, 01 November 2021 – 19:58 WIB
Reality traveling Good Friends season 2 tayang di NET. Foto: NET

jpnn.com, JAKARTA - NET Kembali bekerja sama dengan TV Korea, SBS menghadirkan reality traveling 'Good Friends'.

Program spesial itu hadir dengan episode terbarunya mula 6 November 2021, setiap Sabtu dan Minggu pukul 10.00 WIB.

BACA JUGA: Hot NET dan Makan Enak Mulai Tayang Bulan Ini

Selain Good Friends season 2, NET juga menayangkan dua drakor unggulan terbarunya, yakni Beautiful Gong Shim dan What's Wrong With Secretary Kim.

Beautiful Gong Shim tayang setiap hari mulai 1 November pukul 16.45 WIB. Sedangkan, drakor What’s Wrong with Secretary Kim pukul 18.00 WIB.

BACA JUGA: NET Hadirkan 4 Program Terbaru Bulan Ini

Yeni Anshar, Direktur Programming NET mengatakan Good Friends Season 2 ini berlatar persahabatan kulturan anak-anak muda Indonesia dan Korea.

"Pemirsa diajak menikmati sejumlah lokasi menarik di Korea serta melihat lebih dekat perkembangan K-Pop yang belakangan cukup mendunia," kata Yeni Anshar, dalam keterangan tertulis, Senin (1/11).

BACA JUGA: Rachel Vennya Selesai Diperiksa, Manajer Tetiba Berteriak, Ini Sebabnya

Program “Good Friends Season 2 menghadirkan beberapa penyesuaian menarik untuk merespon antusiasme penggemarnya di season sebelumnya.

Beberapa figur publik Indonesia dan Korea Selatan berpetualang mengunjungi lokasi-lokasi menarik dan eksotik di Korea Selatan.

Perjalanan mereka juga menghadirkan pemahaman baru mengenai dua kultur negara yang bersahabat.

Figur Good Friends di musim pertama yang akan kembali melanjutkan petualangannya di musim kedua adalah Rafael Tan (member Boyband SMASH) dan Jang Hansol (YouTuber).

Kemudian penyanyi Indonesia yang sukses di panggung K-Pop, Dita Karang (member Girlband Secret Number), kini menjadi bagian dari perjalanan persahabatan 'Good Friends'.

Ketiganya akan dipertemukan dengan figur-figur menarik yang baru muncul di musim kedua ini, yaitu Yuki Kato, Amel Carla, dan Ajil Dito.

"Para figur Good Friends juga akan berkunjung ke tempat-tempat yang jarang dikunjungi para pelancong mancanegara yang ternyata juga menyimpan daya tarik yang luar biasa," tutur Yeni. (jlo/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler