Nikita Mirzani Siapkan 8 Saksi untuk Seret Vadel Badjideh ke Penjara

Selasa, 24 September 2024 – 15:36 WIB
Aktris Nikita Mirzani. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Selebritas Nikita Mirzani telah menyiapkan delapan saksi untuk bisa menyeret Vadel Badjideh ke penjara terkait dugaan UU Perlindungan Anak dan UU Kesehatan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kuasa Hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, baru-baru ini.

BACA JUGA: Hidung Tertonjok hingga Luka, Nikita Mirzani: Asal Darah Daging Sendiri, Enggak Masalah

"Saksinya sudah delapan, sama Niki," kata Fahmi Bachmid ke awak media.

Fahmi menerangkan polisi telah meminta sejumlah keterangan dari saksi, termasuk Nikita Mirzani selaku pelapor.

BACA JUGA: Ungkap Kondisi Terkini Putrinya, Nikita Mirzani: Dapat Pendampingan Psikolog

Dia menjelaskan setiap saksi yang dipersiapkannya mengetahui situasi kasus dan memiliki kedekatan dengan Lolly dalam kurun berbeda.

"Niki, kan, saksi pelapor, saksi lain punya cerita sendiri-sendiri," tuturnya.

BACA JUGA: Nikita Mirzani Mengamuk kepada Razman

Dalam proses penyidikan saat ini, Fahmi menyebut pihaknya menemukan saksi tidak terduga yang berkenan memberikan keterangan terkait kasus itu.

Saksi tersebut telah diperiksa oleh penyidik pada Senin (23/9) kemarin.

Fahmi menjelaskan saksi tersebut salah satu orang terdekat Lolly, yang kerap menjadi tempat curhat.

"Ada saksi luar biasa yang di luar perkiraan saya. Saksi yang bukan berkomunikasi lewat handphone, tetapi berbicara langsung," ujar Fahmi.

"Bahkan bertemu mengopi bareng sama Lolly, bahkan banyak tahu dan dia datang," imbuhnya. (mcr31/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Waduh! Nikita Mirzani Siap Polisikan Vadel Badjideh Terkait Kasus Lain, Apa Itu?


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler