Nikita Mirzani Tuding Kejari Terima Suap dari Dito, Pengacara Merespons Begini, Tegas

Minggu, 30 Oktober 2022 – 11:01 WIB
Pihak Dito Mahendra merespons tudingan Nikita Mirzani soal menyuap Kejaksaan Negeri (Kejari) Serang. ilustrasi. Foto : Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Pihak Dito Mahendra merespons tudingan Nikita Mirzani soal menyuap Kejaksaan Negeri (Kejari) Serang.

Menurut Yafet, tudingan dari artis yang disapa Nikmir terharap kliennya itu tidak berdasar.

BACA JUGA: Begini Kondisi Nikita Mirzani Setelah 5 Hari di Tahanan

"Itu sebuah ungkapan kemarahan yang tidak dapat dipertanggungjawabkan," kata Yafet saat wawancara virtual bersama media, Sabtu (29/10) malam.

Dia menambahkan, penyataan tersebut dapat menjadi tuduhan serius bila Kejari Serang mempermasalahkannya.

BACA JUGA: Nikita Mirzani Ditahan, Atta Halilintar Beri Klarifikasi, Lesti Kejora Aktif Lagi

Menurutnya, pernyataan Nikmir dapat menjadi pelanggaran baru yang berpotensi menjadi perkara hukum.

"Tentu tuduhan ini sangat serius," imbuhnya. 

BACA JUGA: Masih Ditahan, Nikita Mirzani Terpaksa Harus Rugi Soal Ini

Namun, Yafet mengaku kliennya enggan ikut campur.

Sebab, itu sudah masuk wewenang Kejari Serang.

Lebih dari itu, Yafet meminta agar Nikmir membawa bukti atas pernyataan tersebut.

"Barang siapa yang menuduh harus membuktikan," ujar Yafet.

Sebelumnya, Nikita Mirzani meneriaki pihak Kejari Serang saat menolak ditahan pada Kamis (27/10).

Janda 3 anak itu berteriak menanyakan tentang angka bayaran Dito Mahendra kepada Kejari Serang untuk menjebloskannya ke penjara. (mcr31/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ternyata Nikita Mirzani Sudah 1 Minggu Susah Buang Air Besar


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler