Saat latihan sesi sore di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta, Rabu (7/11), Nil sudah menyiapkan skema khusus untuk pertandingan melawan Malaysia nanti. Mantan pelatih Semen Padang tersebut menyatakan, anak asuhnya diperintahkan untuk menunggu pemain-pemain Malaysia masuk sambil mencari kesempatan mencetak gol.
"Karena kita bermain di kandang lawan, saya yakin pemain-pemain Malaysia akan keluar menyerang. Kita akan menunggu sambil menunggu saat tepat melakukan counter attack," jelasnya.
Nil menyatakan cukup optimistis anak asuhnya bisa melancarkan serangan balik berbahaya ke jantung pertahanan Malaysia. Apalagi, pemain-pemain Indonesia seperti Andik Vermansyah, Okto Maniani dan Irfan Bachdim punya kecepatan yang sangat bisa diandalkan.
Indonesia akan mengawali kiprahnya di AFF Cup melawan Laos pada 25 Oktober. Selanjutnya Timnas akan melawan Singapura pada 28 November dan 1 Desember bertemu tuan rumah Malaysia. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tim-tim Besar Gagal Balas Dendam
Redaktur : Tim Redaksi