jpnn.com, JAKARTA - Nissan Motor Indonesia akhirnya percaya diri membawa SUV kompak bertenaga listrik terbarunya, Nissan Kicks e-POWER di Indonesia, Rabu (2/9) malam.
"Nissan Kicks e-POWER menjadi solusi inovatif bagi konsumen yang menginginkan sensasi berkendara dan efisiensi mobil listrik, tanpa perlu repot dengan charging," ungkap Presiden Direktur Nissan di Indonesia, Isao Sekiguchi saat peluncuran virtual.
BACA JUGA: Nissan Mengalami Penurunan Penjualan Kuartal Kedua Tahun Ini
Kehadiran Kicks e-Power membawa sesuatu yang berbeda dari mobil hybrid lainnya.
Meski mengusung mesin bensin tiga silinder berkubikasi 1.200 cc, tetapi itu hanya berguna untuk mengisi daya ke baterai saja.
BACA JUGA: Nissan Perdalam Kerja Sama dengan Indomobil Group
Sementara itu, untuk sistem pengerak ke roda seluruhnya benar-benar digerakkan oleh motor listrik.
Artinya, melalui teknologi e-POWER, Nissan menawarkan sebuah sensasi berkendara mobil listrik yang lebih fleksibel.
BACA JUGA: Gambar Teaser Calon Skutik Baru Honda, Vario?
Hal itu lantaran konsumen tak perlu memusingkan masalah pengisian daya baterai lagi dari luar.
Nissan Kicks e-POWER juga meningkatkan pengalaman berkendara dengan memperkenalkan ‘One-Pedal operation’ .
Teknologi tersebut memungkinkan pengemudi untuk melakukan akselerasi dan deselerasi dengan hanya menggunakan satu pedal – yaitu pedal gas saja.
Terbilang unik, tetapi muncul pertanyaan apakah teknologi One-Pedal Operation bisa cepat diterima oleh konsumen Indonesia?
Tersedia empat pilihan warna yaitu dua pilihan warna two-tone seperti Monarch Orange & Hitam dan Storm White & Hitam, serta dua pilihan warna klasik, Gun Metallic dan Black Star.
Nissan membanderol Kicks e-Power dengan harga Rp449 juta (on the road DKI Jakarta).
Harga tersebut sudah termasuk Nissan Care Package, garansi kendaraan standar 3 tahun/100.000 km, dan garansi untuk baterai lithium-ion serta sistem kelistrikkan hingga 5 tahun/100.000 km.
Pemesanan dibuka sejak 2 September dan pengiriman ke konsumen dimulai Oktober 2020. (rdo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha