Noah dan Nidji Panaskan Pesta Rakyat Konser Kemerdekaan

Rabu, 17 Agustus 2016 – 22:51 WIB
Ariel 'Noah'. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - GRUP musik Noah menjadi pembuka Pesta Rakyat Konser Kemerdekaan yang berlangsung di Ex Driving Range Senayan, Jakarta, Rabu (17/8). Kemeriahan acara ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Lagu Indonesia Raya itu dikumandangkan Ariel 'Noah', Armand Maulana, Astrid, Rizky Febian dan Petra Sihombing. Setelah itu pesta kembang api mewarnai area tempat pelaksanaan Pesta Rakyat Konser Kemerdekaan. 

BACA JUGA: Main Basket Bareng Relawan di Hari Kemerdekaan, Ini Pesan Bang Sandi

Noah langsung menyemarakkan Pesta Rakyat Konser Kemerdekaan. Ariel cs membawakan lagu Raja Negeriku dengan berlatarkan kembang api.

Setelah Noah, Lea Simanjuntak dan Sandhy Sondoro menyanyikan lagu Bendera, yang dipopulerkan Cokelat. Tidak lama kemudian, Nidji memanaskan panggung Pesta Rakyat Konser Kemerdekaan dengan lagu Diatas Awan.

BACA JUGA: Forum Aktivis Ini Deklarasikan Dukung Ahok-Djarot

Nidji yang mengenakan busana dengan nuansa merah putih melanjutkan penampilannya dengan menyanyikan lagu Bangkit. Suasana pun menjadi semakin meriah. ‎

Nidji kembali menghentak panggung dengan Disco Lazy Time. Para penonton yang hadir tampak berlompat mengikuti alunan musik lagu ini. 

BACA JUGA: Alhamdulillah, Visa Jemaah Haji Depok tak Ada Masalah

Pesta Rakyat Konser Kemerdekaan diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-71. Penggagas acara, Abdee Negara menyatakan, acara ini bertujuan mengajak anak muda untuk lebih optimistis dan berani berkompetisi. 

"Kami ingin support program pemerintah yaitu kerja nyata dan mengajak terutama anak muda untuk lebih optimistis dan berani untuk berkompetisi," kata Abdee usai konferensi pers Pesta Rakyat: Konser Kemerdekaan di PT Pondok Lagunas Restoran, Senayan, Jakarta, belum lama ini. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Luhut Panjaitan Bukan Polisi Gadungan, Tapi...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler