JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTB akan segera membangun Madrasah Ibtidaiyah (MI) bertaraf Internasional di Kabupaten Lombok Timur (Lotim), NTBUntuk pembangunan madrasah tersebut, pemerintah menyiapkan dana Rp 36 miliar yang diperoleh dari dana APBN.
Gubernur NTB, KHM Zainul Majdi mengatakan, madrasah bertaraf Internasional ini nantinya akan berkembang pesat hingga keseluruh kabupaten/kota se-NTB.
''Peningkatan kualitas pendidikan harus segera kita lakukan demi meningkatkan IPM masyarakat kita yang sampai saat ini masih dicap rendah,'' Zainul Majdi saat dihubungi JPNN, Jumat (17/4).
Selain di kabupaten/kota, madrasah/sekolah bertarap nasional juga akan dibangun di setiap kecamatan, sehingga dampaknya dapat langsung dirasakan oleh masyarakat bawah.
Dikatakan Zainul Majdi, untuk tahap awal madrasah bertaraf Internasional ini akan dibangun di atas lahan seluas 10 hektare
BACA JUGA: Pekerja Konstruksi Rentan Terinfeksi AIDS
Nantinya MI tersebut mempunyai fasilitas penunjang pendidikan yang lengkap seperti laboratorium, lapangan olah raga dan fasilitas khusus pengembangan diri.Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Departemen Agama NTB, HL Suhaimi Ismy menjelaskan, untuk tahap awal akan dibangun beberapa kelas dengan jumlah murid sekitar 24 hingga 30 orang.
Dan seluruh guru yang mengajar di madrasah tersebut nantinya akan dilatih
BACA JUGA: Massa Underbow Geruduk Kantor PPP
Mungkin juga kita rekrut tenaga pengajar dari negara lain,'' kata Suhaimi Ismy.Selain MI Internasional di Lotim, rencananya ada 13 MI Internasional yang akan dibangun tersebar di sejumlah kabupaten/kota se-NTB
BACA JUGA: Kunjungan Wisman Australia Meningkat Tajam
Karena program ini kami nilai dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat NTB,'' ungkapnya.(sid/JPNN)BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY Bubarkan BBR Aceh-Nias
Redaktur : Tim Redaksi