jpnn.com, JAKARTA - Komedian Nunung ternyata pernah bekerja membersihkan makam atau kuburan.
Dia mengatakan peristiwa tersebut terjadi ketika dirinya berumur 9 tahun.
BACA JUGA: Nunung dan Tessy Bakal Jadi Cameo di Film Srimulat: Hidup Memang Komedi
Lantaran keluarga kesulitan ekonomi, Nunung pun terpaksa bekerja mencari uang sejak kecil.
"Kerja bersihkan makam," kata Nunung saat menjadi bintang tamu Pagi-pagi Ambyar di Trans TV baru-baru ini.
BACA JUGA: Sembuh dari Kanker Payudara, Nunung Harus Lakukan Ini
Pemilik nama asli Tri Retno Prayudati itu menyebut di belakang rumahnya terdapat pemakaman.
Oleh sebab itu, Nunung kerap menerima pekerjaan untuk membersihkan makam-makam di sana
BACA JUGA: Selesai Menjalani Rangkaian Kemoterapi, Nunung Siap Kembali Bekerja
"Di belakang rumah banyak makam, dikelilingi makam," jelas pelawak berusia 60 tahun itu.
Menurut Nunung, dirinya sering mendapat pekerjaan ketika memasuki bulan Ramadan.
Sebab, banyak orang yang berziarah dan hendak membersihkan makam.
"Kalau puasa begini, aku banyak duit, lumayan buat beli beras," tambah Nunung. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi