Piala Gubernur Jatim

Oalah, Osvaldo Haay Ternyata Belum Didaftarkan Persija Jakarta

Selasa, 11 Februari 2020 – 23:57 WIB
Pemain Timnas Indonesia di ajang SEA Games 2019, Osvaldo Haay. Foto: PSSI.org

jpnn.com, SURABAYA - Pemain anyar Persija Jakarta Osvaldo Haay tak diturunkan saat timnya menang 4-1 atas Persela Lamongan dalam laga Grup B Piala Gubernur Jatim 2020 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (11/2). Ternyata, pemain asal Papua itu belum teregistrasi sebagai pemain Persija.

"Osvaldo tidak bisa ikut pertandingan karena belum didaftarkan untuk pertandingan ini," kata Sergio Farias, Pelatih Persija.

BACA JUGA: Arema FC Sukses Bungkam Sabah FA, Tetapi Belum Bisa Gusur Persija dari Puncak Klasemen

Selain persoalan belum didaftarkan, Pelatih asal Brasil itu juga memantau kondisi setiap pemain. Jangan sampai, pemain dalam kondisi kurang bagus untuk menghadapi kompetisi Liga 1 2020 yang panjang.

"Osvaldo, dia kan harus pelan-pelan ikut tim ini karena kami ingin pantau kondisinya, sudah siap atau belum," tuturnya.

BACA JUGA: Komentar Sergio Farias Usai Persija Bungkam Persela Lamongan

Meski demikian, Farias menegaskan bahwa tujuan utama Persija ialah di kompetisi nanti, bukan di Piala Gubernur Jatim ini. Karena itu, dia menjamin pemain-pemain bakal mendapatkan kesempatan seluruhnya untuk dimainkan.

"Tetapi saya yakin, saya bisa memainkan semua pemain pada kompetisi karena semua pemain itu penting," tandasnya. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Marko Simic Hattrick, Persija Jakarta Bantai Persela Lamongan 4-1

BACA ARTIKEL LAINNYA... Osvaldo Haay Yakin Bonek Bisa Memahami Keputusannya


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler