Ogah Terjun ke Dunia Politik, Deddy Corbuzier: Karena Suara Gue Didengar Masyarakat

Rabu, 28 Oktober 2020 – 09:31 WIB
Deddy Corbuzier. Foto Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Deddy Corbuzier merupakan salah satu public figure yang dikenal memiliki wawasan luas dan pandai menempatkan diri.

Lewat Podcast YouTube miliknya, Deddy sudah berhasil mengundang berbagai kalangan.

BACA JUGA: Ini Alasan Deddy Corbuzier Memblokir Akun Instagram Nikita Mirzani

Tidak hanya dari kalangan selebriti saja, tetapi juga politisi untuk membahas berbagai perkara yang sedang ramai dan jadi sorotan.

Banyak yang mempertanyakan, apakah kekasih Sabrina Chairunnisa itu juga berniat terjun ke dunia politik?

BACA JUGA: Teringat Momen Dipisahkan dengan Anak, Tamara Bleszynski: Karma Menantimu

Dengan tegas, bapak satu anak ini mengaku tidak berminat.

“Gue tidak punya niat berpolitik,” tegas Deddy di YouTube channel ahli IT, Basuki Surodjo belum lama ini.

BACA JUGA: Terlihat Akur Saat Bertemu dengan Istri Siri Kiwil, Rohimah Bilang Begini

Soal keenganannya terjun ke dunia politik bukan tanpa alasan. Deddy merasa suaranya sampai saat ini kerap didengar oleh masyarakat, karena itu dia tak ingin memanfaatkan hal tersebut.

“Karena selama ini suara gue didengarkan masyarakat, kalau saya masuk ke politik maka suara saya dipertanyakan oleh masyarakat, artinya ada sebuah kebutuhan tertentu,” ungkap Deddy.

Karena pernyataannya kerap didengar masyarakatlah, pria berkepala plontos ini berusaha mengakomodir isu atau persoalan dari dua sisi dan memilih tidak memihak.

“Karena omongan gue didengar, kalau sampai gue masuk ke salah satu partai, artinya saya tidak mewakilkan pribadi tapi partai. Lebih baik, tidak,” tegas Deddy.(PojokSatu/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler