Olla Ramlan Ogah Diceraikan

Selasa, 02 November 2010 – 09:09 WIB
Olla Ramlan.

ARTIS cantik Olla Ramlan masih kekeuh mempertahankan biduk rumah tangganya dengan Alex TianOlla tak mau rumahtangga yang sudah dibangun sejak 17 Mei 2003 lalu itu hancur berantakan

BACA JUGA: Heidi Montag Kapok Permak Bodi



“Kalau saya inginnya (pernikahan-red) kembali utuh seperti semula, seperti saat-saat awal menikah,” curhat Olla ditemui di Jakarta, kemarin
Peluang  rujuk memang belum tertutup

BACA JUGA: Syahrini: Lebih Nikmat dengan Anang

Apalagi presenter bernama lengkap Febiolla Ramlan itu masih rajin berkomunikasi dengan lelaki yang telah memberinya satu anak itu
"Saya dan bapaknya Sean (anak Olla) hubungannya harmonis, komunikasi masih lancar,” jelasnya.
   
Hingga kini Olla dan Alex memang baru cerai secara agama

BACA JUGA: Agnes Berencana Nyanyi di AMA

Surat ketetapan mereka cerai belum ada karena keduanya menikah di BelandaAgar bisa menceraikan Olla, Alex harus melegalkan pernikahan yang pernah dilakukannya bersama Olla di Belanda.

“Kita sharing dalam seminggu agar tidak ada permusuhan kalau jadi cerai, yang penting harmonis itu ajalahMau ke depannya gimana ya mohon doanya ajaKalau saya pinginnya semuanya kembali lagi utuh seperti duluTapi biarlah Allah yang mengatur semuanya, saya dan Alex sedang berusaha (memperbaiki rumah tangga-red),” tambah kakak kandung Cintya Ramlan itu..

Pasangan yang telah dikaruniai satu orang anak bernama Sean Michael Alexander itu memang tak tercatat di Indonesia“Waktu itu kita nggak mikirin ke depannya kali ya, kita lebih memikirkan yang lain, nggak mikir ke situ (melegalkan pernikahan-red) karena memang urusan-urusan kayak gitu Alex yang mikirin sih,” pungkasnya
   
Sebelumnya Alex, yang bernama asli Alejandro Dom itu menjatuhkan talak kepada Olla 7 Juli 2010Ia juga sudah membuat pernyataan secara tertulis pada notaries tertanggal 16 Juli 2010(GIE/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kelly Osbourne Tak Bisa Tinggalkan Narkoba


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler