Operasi Senyap di Riau, Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Dumai

Rabu, 22 November 2023 – 13:47 WIB
Densus 88 Antiteror Polri menangkap terduga teroris. Ilustrasi Foto: Ricardo/dok.JPNN.com

jpnn.com, DUMAI - Densus 88 Antiteror melakukan operasi senyap dan menangkap terduga teroris di wilayah Dumai, Riau.

Operasi itu dilakukan pada Selasa (21/11) di Jalan Merdeka, Kecamatan Dumai Kota.

BACA JUGA: Densus 88 Terbang ke Palu dan Semarang, Tangkap 2 Tersangka Terorisme

Di sana, Tim Densus melakukan penggeledahan di toko buah bernama Alzaytun.

Setelah melakukan penggeledahan, tim Densus juga mengamankan beberapa orang kemudian dibawa ke Mapolres Dumai untuk diperiksa.

BACA JUGA: Densus 88 Tangkap 1 Terduga Teroris di Semarang

Operasi Densus 88 itu dibenarkan Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton. Polres hanya membantu pengamanan.

“Benar, tim Densus 88 telah melakukan penegakan hukum terhadap terduga terlibat jaringan terorisme di wilayah Kota Dumai," kata AKBP Dhovan saat dikonfirmasi JPNN.com, Rabu (22/11).

BACA JUGA: Rumah Pj Gubernur DKI Dijaga Ketat TNI-Polri, Ada Apa, Nih?

Dhovan tidak memerinci berapa orang yang diamankan dalam operasi itu. Sebab, kewenangan menjelaskan ada Pra Densus 88.

"Polres Dumai hanya membantu proses pengamanan dan melakukan olah TKP dalam tindakan," ungkap Dhovan.

Terpisah, Ketua RT 16 Kelurahan Sukajadi Zulkifli mengatakan warganya yang berinisial M sudah diamankan ke Polres Dumai.

"Pihak dari Densus datang melihatkan surat perintah untuk mencari alat bukti, beberapa barang bukti dibawa," kata Zulfikli.

Menurut dia, warganya yang diamankan itu berperilaku normal. Tidak menunjukkan tanda-tanda yang tak biasa.

"Untuk yang diamankan itu kesehariannya biasa saja, kalau mencurigakan tidak ada, orangnya ramah, suka bergaul," katanya. (mcr36/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Kantongi Identitas Pembunuh Pemuda di Pasar Rebo


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Densus 88   Riau   teroris   Dumai  

Terpopuler