Oppie Andaresta Kampanye Selektif Pilih Seafood

Senin, 20 Juni 2011 – 22:18 WIB
JAKARTA - Oppie Andaresta punya kesibukan baruPerempuan yang kerap menyanyikan lagu bertema kritik sosial itu, bergabung dengan organisasi World Widelife Fund for Nature (WWF)

BACA JUGA: Roy Marten Baru Sadar Kecanduan Akting

Dia bertugas mengkampanyekan tentang kelestarian lingkungan laut dengan bijak memilih seafood.

Menurutnya, banyak ikan dan hewan laut yang tidak boleh dimakan tetapi diperjualbelikan secara bebas di pasaran
"Jujur, saya doyan banget sama seafood

BACA JUGA: Melanie Putria Mulai Sibuk Kerja Lagi

Tetapi setelah bergabung dengan WWF, saya jadi banyak tahu kalau ada ikan yang memang nggak boleh dimakan," katanya di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, kemarin.

Terdengar bukan pekerjaan yang sulit
Tetapi baginya itu merupakan tugas berat

BACA JUGA: Trailer Harry Potter Dirilis

Pasalnya, dia harus mengubah pola makan masyarakat khususnya pecinta seafoodSaat membaca seafood guide atau daftar ikan dan hewan laut yang boleh dan tidak boleh dikonsumsi, perempuan kelahiran Jakarta, 20 Januari 1973 itu mengaku sempat kaget dan berpikir tidak mungkin berhasil melakukan kampanye tersebut.

"Pertama tahu seafood guide, saya cukup kaget jugaContohnya, siapa sih yang enggak suka makan ikan tuna? Ternyata di seafood guide, ikan tuna itu ada di kolom merah yang artinya harus dihindariSelain yang dilindungi, hewan laut yang belum mencapai usia konsumsi dan ditangkap dengan cara yang salah juga nggak boleh dikonsumsi," terangnya.

Meski begitu, bukan berarti Oppie menyerah sebelum berperangPelantun lagu Ingat-Ingat Pesan Mama itu yakin bisa berhasil menjalankan tugasnya"Belakangan makanan organik jadi tren, jadi bagian dari lifestyleJadi, bisa saja seafood guide ini bisa menjadi bagian dari gaya hidup masyarakatIni tidak akan sulit kalau kita melihatnya sebagai upaya menjaga masa depan laut kita," pungkasnya(ash)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hanya Mau Jadi MC


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler