Oppo A15s Resmi Dirilis di Indonesia, Intip Spesifikasi dan Harganya

Senin, 01 Februari 2021 – 16:44 WIB
Oppo A15s resmi meluncur di Indonesia. Foto: Oppo Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Oppo secara resmi meluncurkan smartphone baru di Indonesia, yakni A15s.

Perangkat baru ini dikatakan dapat menunjang kebutuhan komunikasi dan hiburan pengguna karena dilengkapi dengan kapasitas memori dan layar besar.

BACA JUGA: Oppo Siap Merilis A94, Intip Spesifikasinya

“Oppo A15s hadir dengan layar besar 6.52 inci untuk menunjang kebutuhan multimedia dan berbagai kegiatan saat pandemi seperti belajar maupun bekerja secara daring,” ujar PR Manager OPPO Indonesia Aryo Meidianto dalam keterangan tertulisnya, Senin (1/2).

Di bagian layar Oppo A15s terdapat desain poni di bagian tengah sebagai wadah kamera selfie 8MP. Ponsel ini juga sudah dilapisi anti-gores Gorilla Glass 3.

BACA JUGA: Oppo Resmi Meluncurkan Reno5 5G di Indonesia, Intip Spesifikasi dan Harganya

Di belakang terdapat tiga kamera yang dirancang secara vertikal, di mana kamera utama mengusung sensor 13 MP, makro 2 MP dan depth sensor 2 MP.

Oppo A15s ditenagai oleh prosesor Mediatek helio P35 yang ditemani oleh RAM 4GB dan penyimpanan internal 64GB.

BACA JUGA: Oppo Siapkan Smartphone Flagship Baru

Memori internal bisa diperluas hingga 256GB memalui microSD.

Perangkat tersebut juga dilengkapi fitur memori defragmentation 2.0 yang dapat mengurangi fragmentasi memori dan meningkatkan performa keseluruhan sebesar 5%.

Ditenagai baterai sebesar 4.230mAH, Oppo A15s menawarkan waktu penggunaan seharian penuh tanpa isi ulang daya.

Untuk membuka perangkat, A15s dilengkapi dengan Rear Fingerprint Sensor dan AI Face Unlock.

Perangkat ini juga dijalankan melalui sistem operasi ColorOS 7.2 berbasis Android 10 yang membawa fitur menarik seperti Dark Mode, dan 3-finger Scolling Screenshot.

Dadir dalam dua pilihan warna Dynamic Black dan Mystery Blue perangkat ini dijual mulai 11 Februari 2021 mendatang dengan harga Rp. 2.299 juta.

Perangkat itu sudah bisa dibeli melalui Oppo Store di seluruh Indonesia atau melalui jaringan daring Oppo Official Store yang terdapat pada berbagai situs e-dagang seperti Lazada, Shopee, Tokopedia, Akulaku, JD.ID, dan Blibli. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... OPPO Reno5 Dirilis, Segini Lho Harganya


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Oppo   Oppo A15s   Harga Oppo   HP Oppo  

Terpopuler