Oppo Reno9 Series Bakal Dirilis Pekan Depan, Catat Tanggalnya

Jumat, 18 November 2022 – 00:14 WIB
ilustrasi, Oppo tengah Reno9 Series terbaru yang akan segera diluncurkan dalam waktu dekat. Foto: Antara

jpnn.com - Oppo diam-diam tengah mempersiapkan handphone (HP) Reno9 Series terbaru yang akan segera diluncurkan di China pada Kamis (24/11) mendatang.

Kehadiran HP tersebut diperkuat setelah seorang pengguna di Weibo mengunggah undangan mengenai peluncuran produk tersebut.

BACA JUGA: Oppo Reno8 Series Mulai Dijual, Ini Spesifikasi dan Harganya

GSM Arena, Kamis (17/11), meski unggahan tersebut sudah dihapus, tetapi foto itu sudah tersebar dan mengungkap tanggal perilisan Oppo Reno9 series.

Ponsel pintar Reno9 series sebelumnya dirumorkan akan didominasi menggunakan chipset besutan MediaTek, yakni Dimensity 8100.

BACA JUGA: Oppo Band 2 Bakal Meluncur di Indonesia, Berapa Harganya?

Oppo akan menambahkan prosesor khusus untuk versi Pro dan Pro+, yakni NPU MariSilicon X agar kinerja kameranya semakin jernih.

Sementara itu, untuk versi Plus, sedikit berbeda karena akan menggunakan chipset dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 8 Gen 1.

BACA JUGA: Oppo Reno8 5G Dirilis Pekan Depan di Jakarta, Catat Tanggalnya

Dari segi visual, Reno9 series dikabarkan akan mengambil tampilan yang serupa dengan Reno8.

Perbedaan-nya untuk versi Pro Plus di Reno9 akan memiliki tampilan kamera lebih menonjol.

Sementara untuk versi reguler dan Pro diperkirakan perubahan yang terjadi hanya dari segi warna serta tekstur yang berbeda. (Antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Oppo Reno8 Akan jadi HP Pertama Gunakan Prosesor Snapdragon 7 Gen 1


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler