Optimalkan Usia, Segera S2

Minggu, 08 Juli 2012 – 10:14 WIB
Vidi Aldiano. Foto: Fedrik Tarigan/Jawa Pos

VIDI Aldiano tak mau menyiakan umurnya. Dia ingin segera menyelesaikan kuliah S1-nya. Lalu, melanjutkan ke jenjang S2. Setelah itu, baru dia bisa tenang. Sebab, mengantongi ijazah S2 adalah minimal pendidikan yang harus ditempuh untuk seorang Vidi.

"Aku harus S2. Itu harus. Pendidikan minimalku itu. Sejak sekarang sih sudah mulai menyiapkan finansial untuk itu. Maunya sih S2 dengan biaya sendiri. Tinggal keterima atau tidaknya (di universitas yang dipilih)," ungkap Vidi.

Sepulang mengikuti summer program di Berklee College of Music, Vidi langsung memulai semester tujuhnya di UPH Jakarta. "Semester tujuh, terus skripsi. Maunya tahun ini bisa langsung kelar. S1 3,5 tahun selesai. Jadi, tahun depan tinggal mikir buat S2," rincinya. Dia bilang tak ingin membuang waktunya dengan mendahulukan karir dan menunda S2.

"Mumpung masih muda, otaknya masih optimal mending langsung diselesaikan. Setelah itu, baru deh mau nyayi tiap hari juga nggak masalah. Lagian kan S2 cuma dua tahun. Nanti waktu libur bisa digunakan untuk buat album," lanjutnya.

Impiannya memang melanjutkan S2 di Amerika Serikat. Perguruan tinggi yang diincarnya adalah New York University dan Columbia University. Karena itu, setelah menyelesaikan summer program, Vidi akan menyempatkan study tour ke New York. "Mau lihat-lihat suasana sekolah di sana seperti apa. Sebab, memang ada beberapa universitas yang aku pengenin. Sekalian," terangnya.

Vidi sangat terinspirasi ayahnya, Harry Kiss. Di mata Vidi, Harry adalah orang yang tidak pernah bosan untuk belajar. Menurut dia, orang yang bisa sukses adalah yang selalu mau belajar.

"Orang yang sukses itu orang yang punya otak. Otak itu tidak diukur dari jenjang pendidikan yang dikenyam. Tapi, punya keinginan untuk terus belajar. Papaku itu kan usahanya di bidang sound system ya. Tapi, dia kemarin lagi belajar ternak sapi, belajar fermentasi susu. Dia bahkan mau sekolah S2 lagi soal susu gitu deh. Papaku mau beternak sapi katanya. Aku kagum aja. Biar udah berumur masih semangat belajar," jelasnya. (jan/c14/ayi)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mahir Main Piano, Sean Dijagokan Menang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler