Optimis Merger

Senin, 15 Agustus 2011 – 09:02 WIB

JEPARA - Tim kecil yang ditunjuk untuk memproses langkah merger dengan klub Liga Primer Indonesia  (LPI) optimis dalam waktu sepekan ini tim Persijap bisa segera terbentukSaat ini proses merger tinggal menunggu keputusan dari konsorsium LPI untuk memilihkan salah stu klub yang bakal dimerger.

Sutejo S Sumarno, salah satu tim yang ditunjuk pengurus Persijap menegaskan, bersama Adjie Darmana dan Ahmad Juli Susanto terus menjalin komunikasi dengan konsorsium LPI

BACA JUGA: Penonton Membeludak, Pasang Layar Lebar

"Kami optimis tidak lama lagi akan segera ada kesepakatan dengan konsorsium LPI," ujarnya kemarin (14/8).

Dalam komunikasi tersebut, lanjutnya, sudah ada sejumlah kesepakatan
Yakni, konsorsium telah menyiapkan satu klub yang bakal dimerger dengan Persijap agar bisa memenuhi syarat mengikuti kompetisi ISL musim depan.

Proses merger itu tidak membutuhkan waktu lama

BACA JUGA: Deltras Dekati Pemain Asing

Sutejo optimis sebelum penyerahan syarat berakhir 22 Agustus nanti, semuanya sudah beres
Disamping itu, Sutejo mengatakan, akan memperjuangkan dua hal penting dalam proses merger

BACA JUGA: Etoo segera Gabung Anzhi Makhachkala

Yakni, mempertahankan nama Persijap dan mempertahankan Stadion Gelora Bumi Kartini (SGBK) sebagai homebase tim.

"Kita ini tidak semata hanya ingin menyelamatkan tim dari ISLTapi tetap berusaha agar Persijap tetap menjadi milik masyarakat JeparaMakanya dua hal tersebut mutlak kami perjuangkan," katanya.

Namun sampai saat ini, Sutejo mengaku, masih belum bisa memastikan dengan klub mana Persijap akan merger"Kita belum tahu keputusan konsorsium LPIYang pasti dengan klub manapun kita siap," ujarnya.

Dalam tim baru hasil marger nanti, kemungkinan akan ada restrukturisasi manajemenBisa jadi jajaran manajemen akan dibagi dua, manajemen Persijap dan manajemen klub marger.

Pengurus, kata Sutejo, akan menyiapkan nama untuk mengisi jajaran manajemen baruDiharapkan setelah Persijap merger, tim berjuluk Laskar Kalinyamat ini bisa menjadi klub profesional yang tidak lagi mengandalkan sokongan dana dari APBD(han/ris)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Awalnya Pendukung, Kini Penentang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler