JPNN.com

Optimistis Libas Persisam

Rabu, 12 Desember 2012 – 08:54 WIB
Optimistis Libas Persisam - JPNN.com
Pemain Persib latihan. Foto: Ramdhani/dok.JPNN
SILIWANGI - Penasehat Teknik Persib Bandung, Indra Thohir menilai timnya telah menunjukkan peningkatan signifikan dari pertandingan ke pertandingan.

Hal itu seperti terlihat pada babak penyisihan grup B Inter Island Cup (IIC) 2012 dimana Persib meraih kemenangan di setiap pertandingan, saat menghadapi Persegres Gresik United (2-0), Persepam Pamekasan Madura (3-0), dan Persidafon Dafonsoro (3-2).

Selain itu, di Celebes Cup Championship II, Maung Bandung juga menyabet gelar juara dari Ketua KPSI La Nyalla Mattaliti usai mengkandaskan Sriwijaya FC di partai final dengan skor 1-0.

"Celebes Cup dan IIC kan sebagai target perantara. Target utamanya kompetisi. Saya kira gambarannya dari dua turnamen itu sudah ada. Walaupun belum bisa dikatakan tim kuat tapi Persib sudah memiliki tim yang cukup," paparnya di Stadion Siliwangi, Bandung, kemarin (11/12).

Menurut Thohir, pertandingan babak semifinal IIC kontra tim Persisam Putra Samarinda nanti, merupakan ujian penting bagi punggawa Persib.

"Saya kira akan menjadi ujian yang cukup bagus ketika bertemu Persisam dengan sistem home away. Di turnamen ini, selain Persisam saya lihat beberapa tim juga bagus, seperti Arema dan Persipura," tuturnya.

Thohir optimistis Persib melaju ke babak final dan bisa menundukkan tim berjuluk Pesut Mahakam itu di babak semifinal IIC 2012. Menurut Thohir, Persisam saat ini tidak tergolong tim yang memiliki kualitas luar biasa. Hanya saja, diakuinya, mental punggawa Persib Bandung memang harus lebih dulu dibenahi sebelum menghadapi laga semifinal.

"Menurut saya Persisam tidak terlalu luar biasa, kita punya peluang. Kuncinya kita sebagai satu tim harus stabil dalam hal mental. Itu modal besar kita," pungkasnya.(gin)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemain Asing Bakal Eksodus

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler