Orleans Masters 2022: Menggila, Christian Adinata Bantai Wakil India Dalam 30 Menit

Jumat, 01 April 2022 – 03:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Christian Adinata, Foto: Humas PP PBSI.

jpnn.com, ORLEANS - Tunggal putra Indonesia Christian Adinata berhasil mengunci satu tempat di perempat final Orleans Masters 2022.

Hasil itu didapat setelah pemuda 20 tahun di atas mengalahkan wakil India Kiran George dua gim langsung, 21-16, 21-9 hanya dalam tempo 30 menit.

BACA JUGA: Jelang MotoGP Argentina 2022, Honda Kehilangan 2 Pembalap Sekaligus

Bertanding di Palais des Sports, Prancis, Kamis (31/3), Christian sejatinya memulai laga dengan kurang apik. Dia, bahkan sempat tertinggal 1-5 dari Kiran.

Beruntung, pemain ranking 189 dunia itu mampu bangkit dan menutup interval pertama denagn keunggulan 11-8.

BACA JUGA: Kejutan, Italia Masih Punya Kans Tampil di Piala Dunia 2022, Begini Skenarionya

Seusai rehat, Christian mulai menemukan irama permainannya. Dia terus melesat hingga memimpin 17-12. Gim pertama pun ditutup 21-16 untuk keunggulan wakil Indonesia.

Memasuki gim kedua, Christian tampil lebih lepas. Hasilnya, permainannya jadi lebih efektif dan unggul cepat 7-1.

BACA JUGA: Swedia Gagal ke Piala Dunia 2022, Zlatan Ibrahimovic Ukir Rekor Memalukan

Chrisitan, bahkan memimpin cukup jauh 11-4 pada interval kedua. Selepas istirahat, pemuda kelahiran Pati itu semakin menjadi-jadi.

Kiran semakin sulit mengembangkan permainan dan menyerah 9-21 pada gim kedua.

Hasil ini mengantar Christian melangkah ke perempat final Orleans Masters 2022. Dia akan menantang wakil Prancis Arnaud Merklé yang di laga sebelumnya mengalahkan Ygor Coelho, 21-16, 21-11.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler