Pablo Benua Ngotot Pengin Bercerai, Rey Utami: Keluarlah Kata Caci Makian

Selasa, 15 Desember 2020 – 04:48 WIB
Rey Utami. Foto tangkapan layar

jpnn.com, JAKARTA - Rey Utami menceritakan permasalahan rumah tangganya dengan Pablo Benua. Rupanya, selama ini Pablo Benu lah yang ngotot ingin mengakhiri pernikahan.

Hal ini diungkapkan Rey lewat akun YouTube miliknya, Senin (14/12).

BACA JUGA: Soal Perceraian, Rey Utami: Tunggu Dia Keluar

“Yang benar Pablo yang gugat cerai Rey. Kenapa begitu? Ya faktor emosi, sebenarnya awalnya melontarkan kata-kata yang enggak wajar,” ucap Rey.

Rey mengatakan akar persoalannya bermulai saat keduanya dan Galih ditahan lantaran kasus ikan asin. Kondisi yang sama-sama terkungkung, ekonomi memburuk, dan harus berpisah dari bayi mereka menjadi tumpukkan masalah.

BACA JUGA: Pacaran 4 Tahun, Deddy Corbuzier Ungkap Penyebab Dirinya Putus dengan Agnez Mo

Ada satu momen mereka bertengkar di Mapolda hingga terlontar dari mulut Pablo untuk bercerai.

“Sebelum aku pindah ke (rutan) Pondok Bambu, kami masih di Polda, masih bersama-sama, masih bisa ketemu. Karena kami suami istri di dalam penjara pasti banyak kebutuhan, sedangkan penghasilan juga hanya memanfaatkan apa yang ada di luar,” jelasnya.

BACA JUGA: Suami Vanessa Angel Bertemu dengan Menkumham Yasonna

“Karena Pablo kan pengacara ada tim-timnya yang bekerja, kemudian ada pekerjaan yang sudah selesai sama kliennya artinya bisa diambil haknya. Aku ngomong, kenapa enggak diambil karena kliennya teman dia banget, dia enggak enak apalagi lagi corona, lagi kesulitan,” lanjutnya.

Saat itu, Rey mendesak agar Pablo meminta haknya ke temannya. Namun, Pablo rupanya lebih membela temannya itu.

“Aku bilang harusnya profesional harus diminta. Dia enggak mau, bela teman banget daripada aku. Aku emosi, dia emosi, jadi berantem, keluarlah kata caci maki, kata-kata enggak wajar," beber Rey.(chijpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler