Pacers Kian Mendekati Final

Rabu, 15 Mei 2013 – 13:39 WIB
INDIANA - Indiana Pacers kian dekat ke altar final wilayah timur playoff NBA 2013. Kemenangan atas New York Knicks dengan skor 93-82 dalam laga keempat di Bankers Life Fieldhouse, Indiana, Rabu WIB membuat mereka hanya membutuhkan satu victory lagi. Jika bisa mencuri kemenangan di pertandingan kelima yang akan digeber di kandang Knicks, Pacers dipastikan melaju ke partai final wilayah.

George Hill menjadi pemain yang paling dipuji pelatih Pacers. Maklum, Hill memang tampil luar biasa. Dia sukses mencetak 26 poin untuk membantu Pacers keluar lapangan dengan kepala tegak.

Kehebatan Hill ditopang Paul George yang juga tampil sangat komplet. George sukses mencetak 18 poin, 14 rebound serta tujuh assist untuk Pacers.

Pelatih Pacers Frank Vogel langsung menyanjung Hill setinggi langit. Menurutnya, performa Hill di pertandingan tersebut menjadi pembeda hasil akhir laga. Bahkan, Vogel mengaku belum pernah melihat penampilan apik seperti yang ditunjukkan Hill di game tersebut.

“Dia sangat spektakuler. Ini adalah game terbaiknya yang saya lihat. Dia membuat semua menjadi mudah. Dia tidak hanya mengeksekusi offense kami. Dia juga membantu semua pemain ketika sedang buntu,” terang Vogel setelah pertandingan seperti dilansir Associated Press.

Di kubu Knicks, Carmelo Anthony dan JR Smith menjadi pemain yang paling ngos-ngosan di pertandingan tersebut. Kolaborasi kedua pemain itu membuat Knicks bisa mengimbangi tuan rumah. Anthony membukukan 24 angka. Sementara Smith menceploskan 19 poin. Namun, keduanya membutuhkan 43 tembakan untuk menciptakan 43 poin tersebut.

“Membutuhkan empat kemenangan untuk lolos ke final. Kami akan kembali ke New York lalu kami akan memperbaiki penampilan kami. Kita lihat apakah kita bisa memaksakan game ketujuh. Ini yang saya pikirkan,” terang pelatih Knicks Mike Woodson.(jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSPS Segera Datangkan Zhekov

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler