Pagar Tribune JIS Roboh Saat Grand Launching, Anies Bilang Semangat Jakmania Tinggi

Senin, 25 Juli 2022 – 12:00 WIB
Anies Baswedan. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menanggapi robohnya pembatas atau pagar tribune utara Jakarta International Stadium (JIS).

Ambruknya salah satu pagar tribune tersebut terjadi saat acara Grand Launching JIS berlangsung pada Minggu (24/7) kemarin.

BACA JUGA: Kritik Citayam Fashion Week, Kartika Putri: Miris, Banyak Mudaratnya

Saat dikonfirmasi, Anies menduga pagar tersebut roboh karena semangat penonton yang berada di area tersebut sangat tinggi. Mereka diduga bersandar di pagar, sehingga menyebabkan ambruk.

“Pagar (ambruk) saya rasa tadi semangatnya lumayan tinggi,” ucap Anies.

BACA JUGA: BARDI Smart Home Gandeng Somethinc Hadirkan Promo Menarik

Selain itu, Anies menganggap hal ini sebagai proses belajar termasuk untuk Jakmania menyesuaikan diri.

Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan ini pun menganalogikan kejadian ini seperti tumbuh gigi.

BACA JUGA: Grand Launching JIS, Anies Berterima Kasih kepada Jokowi, Jakmania Bertepuk Tangan

“Analoginya ini growing pain, growing pain itu kalau gigi tumbuh itu dokter tidak akan bilang itu penyakit tetapi proses alami sebuah pertumbuahan,” kata Anies.

“Sama seperti ini bagian dari proses alami kita tumbuh bersama. Digunakan lalu ada feedback, ada perbaikan lalu insyaallah nanti akan bisa terpenuhi yang menjadi kebutuhan,” sambungnya.

Senada dengan Anies, Direktur PT Jakarta Propertindo Widi Amanasto menyebutkan robohnya pagar disebabkan antusiasme Jakmania.

Widi mengaku bakal memeriksa kembali kekuatan dari pagar pembatas tersebut.

“Luar biasa, saya bilang karena antusiasemnya kami cek lagi. Sekalinya ini merupakan satu yang mesti kami follow up dan evaluasi kondisi tersebut,” tutur Widi.

Diketahui, pagar tribune ambruk saat Dewa19 featuring Virzha setelah menyanyikan lagu Kangen. Pagar tersebut diperkirakan setinggi 200 sentimeter.

Tampak satu orang penonton ikut tersungkur bersamaan dengan robohnya pagar pembatas. Petugas Satpol PP pun langsung mengevakuasi penonton tersebut.(mcr4/jpnn)


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler