Pak Jokowi Datang, Butet Senang, Ingat Sikap Bung Karno

Kamis, 11 Maret 2021 – 05:59 WIB
Butet Kartaredjasa. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, YOGYAKARTA - Ketua Yayasan Padepokan Seni Bagong Kussudiardja, Butet Kartaredjasa, menilai Presiden Joko Widodo memberikan perhatian yang serius terhadap seniman dan budayawan.

Menurut Butet, perhatian ini baru dirasakan kembali oleh seniman setelah lama hilang dari sosok Bung Karno.

Butet menyampaikan pandangannya itu di sela-sela vaksinasi COVID-19 untuk seniman dan budayawan di Padepokan Seni Bagong Kussudiardja, DI Yogyakarta, Rabu (10/3).

BACA JUGA: Cerita Butet Kartaredjasa saat Jokowi Tidak Berani Masuk ke Padepokannya

Presiden Jokowi menyaksikan langsung proses vaksinasi itu.

"Setahu saya dalam sejarah Indonesia ini, presiden setelah Bung Karno yang menyapa dengan serius, memberikan ruang perhatian kepada seniman dan budayawan, baru terjadi pada pagi hari ini," kata Butet.

Butet menyampaikan terima kasih kepada Presiden Jokowi yang sempat singgah di padepokannya. Dia menilai peristiwa ini sangat penting dan bersejarah.

"Ini sangat menyenangkan, membanggakan, karena memang kami punya komitmen bersama untuk menyelamatkan kehidupan bersama dengan merelakan diri disuntik vaksin," kata Butet. (tan/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA JUGA: Ratusan Tokoh Agama Jateng Mendapatkan Vaksin Covid-19, Presiden Jokowi dan Pak Ganjar Dipuji

BACA JUGA: Polri Ancang-Ancang Memecat Seorang Jenderal


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler