jpnn.com, JAKARTA - Pasangan Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto tengah menikmati peran mereka menjadi orangtua.
Putri kecil mereka, Salma, kini juga sudah bisa diajak beraktivitas di luar rumah.
BACA JUGA: Ini Alasan Rio Dewanto Pengin Segera Tinggalkan Jakarta
Di akhir pekan lalu, mereka mengajak Salma berziarah ke makam ayahanda Atiqah Hasiholan, Ahmad Fahmy Alhady.
Tampak Atiqah dan Rio duduk di depan makam sambil mengajarkan Salma berdoa. Kunjungan ini sekaligus mengenalkan Salma kepada sang kakek.
BACA JUGA: Rio Dewanto Pengin Boyong Keluarga Tinggal di Bali
"Hari ini perkenalan pertama Salma dengan Alm Kakeknya (Hahib), di hari ulang tahun Habibnya, Al Fatihah #AhmadFahmyBinZeinAlhady," tulisnya di keterangan foto.
Sayang, niat baik Atiqah Hasiholan ini malah dihujani dengan kritikan dari warganet. Alasannya, istri Rio Dewanto tersebut datang ke makam dengan mengenakan atasan tanpa lengan.
BACA JUGA: Ultah ke-30, Rio Dewanto Dapat Kejutan Romantis
"Bajunya ndak sesuai sama tempatnya...lain kali yang tertutup lebih baik..." kata akun antiquerafa.
"Teladan yang baik mengajarkan babynya ziarah. Tapi sayang momynya gak pake kerudung," ujar nurulsyari76.
"Kalau nanti ke makam lagi, pakaiannya harus lebih sopan lagi yaaa biar makin cantik," lanjut akun mayy.089.(mg7/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Atiqah Hasiholan Berhenti Main Film Demi Anak
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh