Paket Kebaruan Generasi Ketiga BMW Seri 1 Incar Konsumen Muda

Senin, 27 Mei 2019 – 13:46 WIB
Generasi Ketiga BMW Seri 1. Foto: BMW

jpnn.com - BMW akhirnya membuka selubung generasi ketiga Seri 1, sebelum debutnya pada 25-27 Juni akan datang. Banyak ubahan yang ditawarkan untuk menggaet kaum muda Eropa.

Tampangnya dibuat lebih berkarakter dan mudah dikenali. BMW mengibaratkannya seperti moncong hiu. Pilihan menarik di eksterior, selain pelek 16 inci, BMW menawarkan pilihan pelek 19 inci.

BACA JUGA: Konsep BMW R18 Cruiser Bikin Ngiler

BACA JUGA: Obat Maskulin Untuk Tunggangan BMW Seri 8 Terbaru

Mengincar hati kaum muda, pembuat mobil dari Munchen itu juga merancang dimensi BMW Seri 1 sedikit bongsor. Lebih lebar 34 mm (1.799 mm) dan lebih tinggi 13 mm (1.434 mm). Hasilnya, kabin lapang dengan luas bagasi hingga 380 liter.

BACA JUGA: Modifikasi BMW G310 GS: Scrambler yang Jangkung


Kabin generasi ketiga BMW Seri 1

Pilihan atap panoramic membuat Seri 1 jadi lebih mewah, juga kesan luas. Terdapat pula debut backlit trim strip, dihadirkan dengan tiga desain berbeda dan enam warna pilihan.

BACA JUGA: Edisi Spesial BMW M5, Hasil Kerja Panjang Selama 35 Tahun

Soal kelengkapan sistem hiburan dan kpraktisan kabin, BMW Seri 1 terbilang baik menjawab kebutuhan konsumen muda.

BMW Operating System 7.0, memungkin pengendara dan penumpang menggunakan perintah gerak tangan melalui layar 10,25 inci berupa BMW Live Cockpit Professional.

Untuk pertama kali ditanamkan BMW Head-Up Display berukuran 9,2 inci. Juga pilihan Wireless Charging untuk ponsel.


Interior generasi ketiga BMW Seri 1

Sektor performa, jelas darah muda mengharapkan yang memacu adrenalin. Tak pelak, divisi M diturunkan meracik mesin terbaru yang mampu menghasilkan tenaga 306 Hp dan torsi 450 Nm. Kemampuan melaju 0-100 kpj diraih 4,8 detik dan kecepatan tertinggi dibatasi di 250 kpj.

Diharapkan, Seri 1 terbaru ini bisa mengikuti jejak kesuksesan saudaranya yang populer di Eropa. 1,3 juta unit terjual. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... BMW Motorrad Menantang Riders Indonesia Unjuk Gigi di GS Trophy 2020


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler