Palin Tuding Obama Sahabat Teroris

Senin, 06 Oktober 2008 – 12:16 WIB
WASHINGTON - Krisis finansial yang menerpa Amerika Serikat terbukti memberikan keuntungan kepada Barack ObamaBerbagai program perbaikan ekonomi yang dilontarkan kandidat presiden dari Partai Demokrat itu dinilai publik lebih menjanjikan daripada yang ditawarkan calon Partai Republik John McCain.

Buntutnya, Obama masih terus unggul dalam berbagai jajak pendapat hingga satu bulan sebelum hari pemilihan pada 4 November mendatang

BACA JUGA: Pemerintah Tangkapi Tokoh Demonstran

Karena itulah, kubu McCain kini mengatur taktik serangan baru yang lebih difokuskan kepada siapa sebenarnya Obama
Termasuk, mempertanyakan karakternya yang dinilai terlalu ''liberal'' dan ''berisiko''

BACA JUGA: Fosset Diduga Bunuh Diri



Serangan pertama sudah dilancarkan calon wapres Republik Sarah Palin
Di hadapan penyandang dana di Englewood, Colorado, Minggu pagi kemarin WIB (5/10), gubernur Alaska itu terang-terangan menuding Obama sudah berteman dengan teroris

BACA JUGA: Kedua dalam Sepekan, Susu Tiongkok Dinyatakan Aman

Teroris yang dimaksud Palin adalah William Ayers, anggota kelompok radikal Weather Underground 1960 yang menentang Perang Vietnam

''Barack Obama memiliki pendukung seorang yang memandang Amerika sebagai negara yang tidak sempurnaDia berteman dengan seseorang yang membidik negaranya sendiri,'' tandas Palin

Ayers sekarang adalah profesor di Illinois UniversityDia pernah bekerja sama mengadakan kegiatan amal dengan Obama beberapa tahun laluDia sudah setia menjadi pendukung Obama sejak pria berdarah Kenya itu kali pertama menjadi senator pada 1995

Pihak Obama menanggapi dingin serangan Palin tersebutMereka menganggap pernyataan mantan ratu kecantikan di Wasilla, Alaska, itu menunjukkan keputusasaan''Komentar Gubernur Palin sangat ofensif, namun tidak mengejutkanPernyataan yang diberikan oleh juru kampanye McCain pagi ini (kemarin), tentang bagaimana mereka akan melontarkan serangan (kepada Obama), seperti mengalihkan perhatian nasional terhadap kebobrokan ekonomi,'' ujar Hari Sevugan, juru bicara pasangan Barack Obama-Joe Biden.

''Yang jelas, John McCain dan Sarah Palin hanya akan lebih banyak menghabiskan waktu untuk menjatuhkan Barack Obama, tapi sama sekali tak memiliki rencana membangun perekonomian kita,'' lanjutnyaSevugan menambahkan, visi ekonomi McCain tak berbeda jauh dengan visi Presiden George WBush yang terbukti telah menggembosi kondisi finansial AS

Dengan kondisi yang ada sekarang, kubu Demokrat yakin bahwa langkah Obama menuju Gedung Putih bakal tak terbendungMeski, Demokrat juga sadar, berbagai perubahan bisa terjadi dalam waktu satu bulan ke depan''Saya sangat yakin kami tak akan tertandingi,'' ujar Ketua Partai Demokrat Ohio Chris Redfern.

Sementara itu, hasil jajak pendapat terbaru yang dilakukan Minneapolis Star Tribune menunjukkan keunggulan meyakinkan Obama di MinnesotaSekitar 55 persen responden menyatakan mendukung Obama, sedangkan McCain hanya mengoleksi 37 persen dukungan(AP/AFP/BBC/erm)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kim Muncul Pertama sejak 14 Agustus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler