Panglima TNI Bertangungjawab Sejahterakan Prajurit

Minggu, 10 Maret 2013 – 19:31 WIB
JAKARTA - Konflik TNI-Polri di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Provinsi Sumatera Selatan, disinyalir akibat para pimpinan di kedua institusi itu kurang memerhatikan kesejahteraan anggotanya. Menurut bekas Panglima TNI, Wiranto, para pimpinan di TNI dan Polri perlu memerhatikan para anggotanya secara khusus, termasuk masalah kesejahteraan.

"Saya mengimbau para pimpinan untuk memperhatikan kehidupan prajuritnya. Masih perlu perhatian khusus," kata Wiranto di Jakarta, Minggu (10/3).

Ia menambahkan, perhatian khusus itu bisa beragam bentuknya. Sebab, persoalan kesejahteraan tidak hanya sebatas uang. 

"Kesejahteraan kan tidak hanya uang, kan menyangkut soal kepangkatan, sekolah, keluarganya dan sebagainya," ujar Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat itu.

Meski demikian Wiranto mengakui, tidak mudah untuk memelihara disiplin prajurit. Tapi, kata dia, itu bisa dilakukan kalau dilaksanakan dengan baik. "Sebab dulu juga jarang terjadi (konflik TNI-Polri) dan sekarang kan sudah agak sering dan memerihatinkan kita semua," ujar Wiranto. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Dituding Masih sebagai Penjahat Berseragam

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler