jpnn.com, JAKARTA - SETIAP wanita dalam suatu hubungan khawatir tentang perselingkuhan, tetapi sulit untuk mengetahui apakah suami Anda berselingkuh.
Nah, ini adalah beberapa cara untuk mengetahui apakah suami Anda memang sedang selingkuh, seperti dilansir laman Genpi.co.
BACA JUGA: 5 Tips Memperbaiki Hubungan Setelah Diselingkuhi Pasangan
1. Komunikasi tidak seintens sebelumnya
Jika suami tiba-tiba menjadi super sibuk dan jarang memberi kabar lewat chat atau telepon, para istri wajib waspada.
BACA JUGA: Pacar Selingkuh? Sadap Saja dengan WhatsApp
Kalian harus menyelidiki apa yang menyebabkan komunikasi menjadi tidak seintens sebelumnya.
2. Penampilan berubah drastis
BACA JUGA: Ladies, Ini 3 Tanda Pasangan sedang Selingkuh dengan Wanita Lain
Ciri-ciri selanjutnya dari suami yang selingkuh adalah penampilan yang berubah drastis.
Para istri wajib curiga jika suami yang sebelumnya cuek menjadi super perhatian terhadap penampilannya.
Mulai dari model rambut, jenggot, hingga pakaian yang dipakai.
3. Suami tiba-tiba menjaga jarak
Saat sedang di rumah, sangat wajar apabila suami dan istri selalu bersama.
Jika suami tiba-tiba menjaga jarak, kalian wajib curiga dengan perubahan sikap tersebut.
4. Mudah tersinggung
Jika tiba-tiba suami menjadi mudah tersinggung, mudah ngambek, dan mudah merasa tidak nyaman dengan apapun yang kamu perbuat, maka kamu harus curiga.
Sikap seperti ini biasanya merupakan ciri-ciri dari orang yang sedang menyembunyikan sesuatu di belakang kalian.
5. Sering mengecek ponsel
Saat berada di rumah, memang wajar jika suami mengecek ponselnya sesekali untuk beberapa urusan.
Namun, jika suami tiba-tiba berubah menjadi sering mengecek ponsel, dan bahkan harus tidur dengan ponselnya, maka para istri wajib curiga.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany Elisa