Partai Golkar Surabaya Pastikan Solid Bersama Koalisi Machfud Arifin

Selasa, 25 Agustus 2020 – 13:21 WIB
Partai Golkar di Surabaya memastikan solid bersama koalisi Machfud Arifin untuk mendukung Pilwali Surabaya 2020. Foto source for jpnn

jpnn.com, SURABAYA - Calon Wali Kota Surabaya Machfud Arifin dikabarkan bakal meminang wakilnya dari kalangan profesional, yakni Mujiaman Sukirno.

Menanggapi hal itu, Golkar sebagai salah satu partai pengusung, menyatakan solid bersama koalisi Machfud Arifin.

BACA JUGA: Wong Kito Galo di Surabaya Dukung Machfud Arifin

Hal itu ditegaskan Ketua DPD II Partai Golkar Surabaya, Ahmad Fathoni. Dia mengatakan Golkar akan tetap memenangkan Machfud Arifin di Pilwali Surabaya 2020.

“Rekomendasi itu kan ke Pak MA, Jadi itu tak bisa ditawar-tawar. Artinya komitmen kami adalah bagaimana memenangkan Pak MA dalam pemilukada Kota Surabaya tahun 2020,” kata Fathoni.

BACA JUGA: Machfud Arifin Diyakini Mampu Wujudkan Pembangunan yang Kolaboratif

Fathoni juga menegaskan partainya solid mengikuti rekomendasi yang sudah diberikan kepada Machfud Arifin. Begitu pun soal wakil yang nantinya akan dipilih, Golkar tetap mendukung Machfud Arifin.

"Ini jawabannya. Kami Menerima siapapun. Pada akhirnya, siapapun wakilnya kami siap memenangkan Pak Machfud Arifin," ungkapnya tegas.

BACA JUGA: Mulai Kehidupan Baru, Jessica Iskandar Putuskan Pindah ke Bali

Terkait soliditas Golkar, dia menegaskan sikap partainya masih solid untuk mendukung Machfud Arifin di Pilwali Surabaya mendatang.

“Solid. Sesolid-solidnya,” tegas Fathoni.

Seperti diketahui, Mujiaman Senin (24/8) pagi mengajukan surat pengunduran dirinya sebagai Direktur PDAM Surya Sembada ke Pemkot Surabaya sekitar pukul 08.00 WIB. Hal ini menkonfirmasi bahwa Mujiaman akan mendampingi Machfud Arifin di Pilwali Surabaya sebagai Wakil Wali Kota Surabaya.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler