Pasar Modal Indonesia Siapkan 50 Ribu Dosis Vaksin di Manggarai Barat

Jumat, 08 Oktober 2021 – 23:07 WIB
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Self-Regulatory Organizations (SRO) menggelar sentra vaksinasi di Manggarai Barat. Foto dok OJK

jpnn.com, MANGGARAI BARAT - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Self-Regulatory Organizations (SRO), yakni PT Bursa Efek Indonesia (BEI), PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI), dan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) kembali melaksanakan kegiatan corporate social responsibility (CSR).

Ini merupakan bagian dari kegiatan utama 44 tahun diaktifkannya kembali pasar modal Indonesia.

BACA JUGA: Doa Saat Mencapai Puncak Kenikmatan

Kali ini, program yang diselenggarakan adalah sentra vaksin untuk percepatan program vaksinasi oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Dalam kegiatan ini, OJK dan SRO bekerjasama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat serta Perkumpulan Perempuan Pertiwi Indonesia, menyelenggarakan program sentra vaksinasi dengan target 50 ribu akseptor, yang dilaksanakan di 22 titik lokasi di Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.

BACA JUGA: Ada yang Baru dari HALOFRESH

Kegiatan ini dimulai pada 6 Oktober 2021 di SMK Stella Maris Labuan Bajo dan SMAN 1 Komodo dengan jumlah 1.000 dosis vaksin di tiap-tiap lokasi.

Program sentra vaksinasi akan berlangsung hingga 15 Oktober 2021 dengan menerapkan protokol kesehatan.

BACA JUGA: BRI Life Bayar Klaim Nasabah Rp2,1 Miliar

"Kegiatan vaksinasi dilakukan secara serentak di seluruh wilayah Kabupaten Manggarai Barat. Kami berterimakasih kepada OJK, SRO, Kementerian Kominfo, dan Perkumpulan Perempuan Pertiwi Indonesia yang melaksanakan program vaksinasi di NTT dan memilih di Kabupaten Manggarai Barat sebagai pusat kegiatannya," ujar Bupati Manggarai Barat Edistasius Endi.

Direktur Informasi dan Komunikasi Perekonomian dan Maritim, Septriana Tangkary, mengatakan Kominfo sangat mendukung Program Destinasi Pariwisata Super Prioritas di lima wilayah, salah satunya adalah Labuan Bajo.

“Kominfo mendukung pelaksanaan 50.000 vaksinasi di Labuan Bajo dalam rangka tercapainya target vaksinasi khususnya di Labuan Bajo. Untuk itu, Kominfo, Bupati Labuan Bajo, OJK dan SRO saling bergotong royong untuk mencapai 80% vaksinasi di seluruh Indonesia sesuai dengan arahan Bapak Presiden Joko Widodo,” ungkap Septriana.

Direktur KSEI Syafruddin berharap penyelenggaraan sentra vaksinasi di NTT ini dapat membantu menciptakan herd immunity agar masyarakat dapat segera kembali produktif dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler