Pasukan 'Merah Putih’ Ditemani Orang Tua

Senin, 18 Juli 2016 – 10:30 WIB
Tampak siswa-siswi SD Strada Pejompongan Jakarta Pusat berbaris menyalami para guru sesaat sebelum memasuki ruang kelas masing-masing, Senin (18/7). FOTO: Friederich Batari/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Hari ini, Senin (18/7), dunia pendidikan mulai beraktivitas setelah liburan panjang selama sebulan. Suasana pada Hari pertama sekolah tahun ajaran 2016/2017 tampak berbeda.

Sebagai contoh, orang tua dari siswa-siswi di SD Strada Pejompongan, Jakarta Pusat diperbolehkan berada di lapangan upacara bendera. Mereka datang dengan antusias mengantarkan pasukan merah putih (putra-putri berseragam SD, red) itu pada hari pertama sekolah.

BACA JUGA: Wako Bogor: Antar Anak ke Sekolah Jangan Diam Saja

Orang tua mendengarkan pengarahan dari Kepala SD Strada Pejompongan, Antonius Suyanto.

Pada hari pertama ini, Antonius antara lain menyampaikan harapan dan pesannya kepada para siswa-siswi yang berbaris rapi di lapangan upacara itu. Ia juga memperkenalkan para wali kelas mulai Kelas I sampai kelas VI.

BACA JUGA: Mas Anies Usap Pipi si Cantik Berhijab

Tak lupa, Antonius mengucapkan terima kasih kepada orang tua siswa-siswi yang mempercayakan putra-putrinya untuk mengeyam pendidikan di salah satu sekolah yang bernaung di Yayasan Strada, Keuskupan Agung Jakarta itu.

Tampak Petugas Keamanan SD Strada Pejompongan, Maryanto dengan sigap menyambut para siswa-siswi dan orang tua di pintu gerbang sekolah.

BACA JUGA: Lihat, Sambil Jongkok Mendikbud Sambut Anak SD

“Perkenalan pada hari pertama sekolah ini sudah menjadi tradisi di sini,” ucap Maryanto.

Maryanto menuturkan pada hari pertama sekolah hari ini orang tua siswa-siswi diperbolehkan untuk mengantarkan anaknya sampai ruang kelas, termasuk mendengarkan arahan umum dari Kepala Sekolah di lapangan upacara.

Suasana hari pertama ini juga sejalan dengan imbauan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan agar orang tua bisa mengantarkan anaknya ke sekolah. Bahkan, Menteri Anies sudah meminta izin kepada Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Yuddy Chrisnandi agar memberikan izin kepada aparatur sipil negara atau pegawai negeri sipil (PNS) untuk mengantarkan anaknya pada hari pertama.(fri/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bukan Berarti tak Dukung Program Antar Anak ke Sekolah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler