Pasukan TNI dari Yonif Tombak Sakti Siap Bergerak, Semoga Sukses

Kamis, 17 Desember 2020 – 08:23 WIB
Paban 5/Duk Ops Sopsad Kolonel Inf Teddy (nomor satu dari sebelah kiri) saat melakukan pemeriksaan senjata kesiapan operasi prajurit Yonif 122/TS . Foto: ANTARA/HO

jpnn.com, SIMALUNGUN - Pasukan TNI dari Batalyon Infanteri (Yonif) 122/Tombak Sakti Kodam I/Bukit Barisan siap melaksanakan tugas operasi Pengamanan Perbatasan RI-Papua New Guinea (PNG) Sektor Selatan Tahun 2021.

"Tugas operasi adalah suatu kehormatan bagi setiap prajurit, karena di dalamnya terkandung nilai semangat, kejuangan, keberanian, dan pengorbanan yang besar sebagai wujud pengabdian kepada bangsa dan negara," kata Paban 5/Duk Ops Sopsad Mabesad Kolonel Inf Teddy saat melakukan Pemeriksaan Kesiapan Operasi Yonif 122/TS di Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun, Sumut, Rabu (16/12).

BACA JUGA: Anggota Kopaska TNI AL Sertu Ikhwan Selamatkan Warga yang Terseret Banjir

Kolonel Teddy menyebutkan, prajurit Yonif 122/TS yang menjalankan tugas operasi Pamtas RI-PNG Sektor Selatan Tahun 2021, nanti akan berada di bawah Komando Operasi Kodam XVII/Cenderawasih.

"Yonif 122/TS dipilih menjalankan tugas operasi Pamtas RI-PNG ini karena memiliki rekam jejak yang bagus dan berprestasi dalam penugasan sebelumnya, serta dinilai mampu untuk mengemban tugas dengan baik," ujarnya.

BACA JUGA: Selamat, 3 Perwira Tinggi TNI AL Resmi Naik Pangkat Termasuk Panglima Kolinlamil

Kolonel Teddy mengingatkan prajurit Yonif 122/TS harus memahami setiap tugas yang diberikan melalui diskusi dalam tim, dan tidak ragu bertanya atau memberikan saran terkait tugas yang akan dilaksanakannya.

Setiap prajurit adalah insan penerangan bagi TNI AD dalam penyampaian informasi yang tepat tentang peran dan tugas TNI AD, serta informasi lainnya yang berpengaruh terhadap kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah perbatasan.

BACA JUGA: Simak Kalimat Pertama Mahfud MD Merespons Tudingan Ridwan Kamil

"Saya ingatkan untuk tetap memelihara komunikasi dan kerja sama yang baik antara seluruh aparat TNI-Pori yang bertugas, maupun dengan pemerintah daerah setempat, sehingga tercipta sinergitas dan kebersamaan yang akan mendukung keberhasilan tugas operasi," katanya.

Kehadiran rombongan Tim Sopsad Mabesad disambut oleh Danyonif 122/TS Mayor Inf Raden Henra Sukmadjidibrata. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler