PDIP: Banjir Hari Ini Bukti Jakarta Butuh Ahok-Djarot

Selasa, 21 Februari 2017 – 13:45 WIB
Banjir Jakarta. dok. JPNN

jpnn.com - jpnn.com - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, banjir yang terjadi di sejumlah tempat di DKI Jakarta sepanjang hari ini, merupakan bukti masyarakat Jakarta membutuhkan pemimpin yang berani mengambil langkah terbaik. Meski langkah tersebut tidak populer di mata sebagian orang.

"Apa yang terjadi hari ini, banjir, di situ masyarakat melihat, untuk memimpin Jakarta diperlukan keberanian melihat persoalan di lapangan. Meski itu dengan risiko dianggap tak populer," ujar Hasto, dalam konferensi pers usai Rapat Koordinasi Nasional, mengevaluasi pelaksanaan Pilkada 2017 dan persiapan Pilkada 2018 di DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Selasa (21/2).

BACA JUGA: Demi Ahok-Djarot, PDIP Siap Rapatkan Barisan

Menurut Hasto, ‎ masyarakat Jakarta tentu telah melihat bagaimana upaya-upaya yang dilakukan pasangan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat selama ini.

Meski menghadapi tantangan berat, pasangan yang kembali maju dalam pilgub DKI tersebut, tetap melakukan berbagai upaya mengatasi banjir.

BACA JUGA: Warga Cipinang: Siapa Pun Pemimpinnya Pasti Banjir Juga

"Ketegasan Ahok-Djarot, itu jawaban untuk memastikan Jakarta bebas banjir, berkebudayaan, maju dan masyarakat kurang mampu dapat menikmati berbagai pelayanan yang mengangkat harkat dan martabat yang ada," ucap Hasto.

Hasto mengakui, PDIP maupun parpol pengusung Ahok-Djarot lainnya, butuh terus menjalin kerja sama politik, untuk memenangi Pilkada DKI putaran kedua.

BACA JUGA: Banjir di Wilayah Ini Bikin Macet Parah

Namun di atas itu, hal yang paling penting membari jawaban konkret terhadap permasalahan yang dihadapi masyarakat.

"‎Kerja sama parpol penting, tapi paling penting memberi jawaban konkret bagi masyarakat DKI. Ini jauh lebih penting dari sekadar populer," pungkas Hasto.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hujan Deras, Banjir Mulai Kepung Jakarta, Waspada!


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler