Pecinta Grunge Pun Angkat Bicara

Kamis, 04 Juni 2015 – 15:03 WIB
Ramon Y Tungka. FOTO: Denisa/jpnn.com

jpnn.com - JAKARTA - Aktor sekaligus presenter yang menyukai musik beraliran grunge Ramon Y Tungka akan duduk bareng bersama sejumlah musisi tanah air untuk berdiskusi tentang musik grunge di Rossi Fatmawati, Jakarta Selatan, Kamis (4/6), pukul 18.30 WIB.

"Ya, saya jadi pembicara di diskusi 'Grunge Angkat Bicara' sore nanti. Diskusi ini tentang film Kurt Cobain. Nanti film itu juga akan kami putar," kata Ramon saat dihubungi JPNN.com, Kamis (4/6) pagi.

BACA JUGA: Ji Sung tak Pede Tampil Bareng Sank Anak

Acara ini merupakan persembahan Rockotor Movement, salah satu komunitas grunge dengan ragam anggota di dalamnya. Selain diskusi, sejumlah band beraliran grunge pun akan unjuk gigi dalam acara tersebut.

"Gue jadi pembicara saja, enggak ikutan main. Mereka yang main yang punya band kayak Konspirasi (Marcell Siahaan, drumer), Cupumanik dan Alien Sick," kata dia.

BACA JUGA: Song Jae Rim dan Kim So Eun Tinggalkan We Got Married

Ya, selain Ramon, penyanyi solo Marcell pun juga turut meramaikan Grunge Angkat Bicara. Marcell akan berasksi bersama band asal Bandung yang sudah lama dia gawangi yaitu Konspirasi.

Bahkan, Marcell juga termasuk salah satu pembicara diskusi dari sembilan pembicara yang ada dalam susunan acara. Nugie, Marcello Tahitoe alias Ello, dan Iman J-Rocks pun menjadi orang-orang yang membahas film vokalis band Nirvana yang mati bunuh diri.

BACA JUGA: Olla Ramlan Ogah jadi Wanita Seksi dan Kaya

Acara ini hanya dikenakan biaya Rp10.000 sebagai harga tiket masuk. (mg3/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Afgan Bunga Terakhir, Marshanda Taubat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler