Pegadaian Merilis Motor Custom Bergaya Scrambler Tracker, Sebegini Harganya 

Jumat, 05 November 2021 – 20:00 WIB
Pegadaian merilis motor custom bernama The Gade ST150. Foto: Dedi Sofian

jpnn.com, JAKARTA - PT Pegadaian secara resmi meluncurkan motor custom yang diberi nama The Gade ST150 di pelataran Gedung Pegadaian Salemba, Jakarta Selatan, Jumat (5/11).

Direktur Utama PT Pegadaian Kuswiyoto mengatakan peluncuran motor custom tersebut merupakan salah satu inovasi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

BACA JUGA: Ducati Scrambler 800 Nightshift 2021 Bermasalah di Lampu Sein

Menurut dia, kehadiran motor custom itu hasil kolaborasi sejumlah pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) otomotif di Yogyakarta.

Upaya tersebut dilakukan demi memberikan kesempatan kepada UMKM untuk bisa tumbuh dan bergerak maju.

BACA JUGA: Mitsubishi Pajero Sport Vanessa Angel Dilengkapi Fitur Keselamatan Lengkap, Lulus Uji Tabrak

“Kami berharap motor ini bisa menginspirasi pelaku bisnis otomotif untuk terus meningkatkan kreativitasnya," ujar dia. 

Kuswiyoto menambahkan kehadiran The Gade ST150 juga sejalan dengan program pemerintah melalui Kementerian Koperasi dan UKM untuk mendorong lahirnya koperasi dengan produk unggulan yang memiliki daya saing nasional dan global.

BACA JUGA: Kapolres TTS Menyampaikan Kabar Duka, Jumlah Korban Meninggal Dunia Bertambah

Pembangunan The Gade ST150 digawangi para builder asal Yogyakarta dari workshop Retrosyndicate milik Yayack Priyo Wibowo.

Yayack menjelaskan motor tersebut menggunakan basis Honda CB150 Verza yang disulap bergaya Scrambler Tracker.

Menurut Yayack, desain utama dari motor itu bisa dikendarai harian di perkotaan hingga ke pelosok daerah dengan kontur medan offroad ringan, tetapi tetap mempunyai tampilan stylish.

“Motor ini dibuat tidak banyak merubah basis dasarnya dari struktur standar hingga dibuat konsepnya plug and play yakni menambahkan kit custom melibatkan para teman-teman UMKM," ujar Yayack.

Dia menjelaskan proyek kerja sama itu sekaligus memberikan edukasi kepada mereka bahwa membuat produk bukan hanya visual saja, tetapi dengan hitungan yang pasti.

"Jadi, setiap detail produk parts-nya tersebut betul-betul punya standar dan daya saing tinggi," jelas Yayack.

Motor tersebut sudah dilengkapi dengan kustom kit seperti tangki, penutup suspensi dan mesin, bracket skid plate, bracket lampu depan, setang, knalpot beserta aksesori seperti jok dan tas samping. 

The Gade ST150 dijual untuk masyarakat umum dengan harga Rp 46 juta. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Julia Dapat MacBook Air dari Badai Emas Pegadaian 2021


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler