jpnn.com, BALANGAN - Oknum pejabat Pemkab Balangan, Kalsel, dilaporkan oleh gadis berinisial N (18) ke Polsek Paringin dengan tuduhan melakukan pelecehan.
Saat melapor pada Selasa (30/10), N didampingi langsung oleh petugas dari Badan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Kabupaten Balangan. Dengan membawa barang bukti berupa uang tunai Rp100 ribu dan percakapan di WA antara dia dengan terlapor.
BACA JUGA: Pura-Pura Tanya Alamat, Langsung Remas Payudara, Waspada!
Adanya laporan ini dibenarkan oleh Kapolsek Paringin Iptu Cahyo. Kepada petugas, kata Cahyo, pelapor mengaku kejadian itu terjadi saat ia melamar pekerjaan sebagai honorer di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang dipimpin oleh terlapor pada Jumat (26/10).
Sebelumnya, terlapor menyuruh pelapor agar datang ke ruang kerjanya sendirian usai jam kerja.
BACA JUGA: MenPAN-RB Tegaskan Pemerintah Sudah Mengakomodasi Honorer
Saat di ruangan terlapor itulah, menurut pelapor, ia mendapat perlakuan pelecehan dengan disentuh bagian intim dari tubuhnya.
“Dua hari sebelumnya kami sudah menerima korban saat memberitahukan apa yang dia alami, dan Selasa (30/10), baru korban datang lagi untuk membuat laporan secara resmi. Selanjutnya, kami akan menindaklanjuti laporan tersebut. Memanggil sejumlah saksi dan mengumpulkan bukti,” ungkapnya. (why)
BACA JUGA: Honorer Pemkab Bungo Tewas Tergantung di Rumahnya
BACA ARTIKEL LAINNYA... Honorer Gantung Diri, Ada yang Aneh?
Redaktur & Reporter : Soetomo