Pelatih Jepang Ungkap Penyebab Kekalahan Indonesia U-19

Minggu, 25 Maret 2018 – 23:36 WIB
Pelatih Jepang U-19 Masanaga Kageyama (tengah) dalam jumpa pers usai laga. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Timnas Jepang U-19 Masanaga Kegeyama akhirnya beberkan kunci sukses kemenangan timnya 4-1 atas Indonesia U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (25/3) malam.

Kegeyama mengatakan konsentrasi para pemain Indonesia masih sangat lemah, sehingga anak asuhnya dengan mudah meraih kemenangan.

BACA JUGA: Nama Indra Sjafri Menggema di SUGBK, Begini Kata Bima Sakti

Menurut Kageyama, bukan gol di babak pertama yang membuat Indonesia kelimpungan, tapi gol pertama di babak kedua. 

"Saya pikir permainan tadi memang sangat seru, tapi Timnas Indonesia kehilangan kosentrasi usai kami ciptakan satu gol di babak kedua," ungkap Masanaga Kegeyama usai pertandingan.

BACA JUGA: Bukan Egy, Inilah Pemain yang Dipuji Pelatih Timnas Jepang

Memang, setelah gol pada menit ke-48 yang diciptakan oleh Yamada Kota, permainan  Egy Maulana Vikri Cs menjadi buruk.

Alhasil, berselang semenit setelah gol Yamada, Ando Mizaki kemudian memperbesar keunggulan dan membuat pemain Indonesia panik.

BACA JUGA: Timnas U-19 Indonesia vs Jepang: Ujian Pertama Yang Berat

Kondisi itu membuat permainan Indonesia semakin buruk sampai-sampai Ando kembali mencetak gol di menit ke-80 yang mengubah kedudukan menjadi 4-0.

Permainan Indonesia membaik setelah pergantian dilakukan oleh Bima Sakti sehingga akhirnya satu gol bisa diciptakan oleh Aji Kusuma di masa injury time. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Timnas Indonesia U-19 Tiba di Korsel, Dingin, Angin Kencang


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler