Pelatih Minim Prestasi Bakal Tukangi Italia

Jumat, 20 Mei 2016 – 09:30 WIB
Piala Eropa. Foto: Ist

jpnn.com - MILAN - Asosiasi Sepak Bola Italia (FIGC) bakal segera mengumumkan Giampiero Ventura sebagai suksesor Antonio Conte. Itu artinya, mereka lebih memilih pelatih minim prestasi.

Selama ini, pelatih Torino itu tak punya catatan prestasi yang membanggakan. Catatan terbaiknya ialah membawa Lecce menjuarai Serie C1 pada 1995/1996 silam.

BACA JUGA: Gelandang Langganan Cedera Setim Dengan Arda Turan

Seperti dilansir La Gazzetta dello Sport, FIGC lebih memilih Ventura yang notabene sudah menginjak 68 tahun. Ventura sendiri ternyata didukung oleh Conte. Dia pun dikabarkan sudah melakukan pembicaraan lewat telepon dengan pihak FIGC. 

Tak hanya itu, Ventura juga sudah bertemu dengan Marcello Lippi dan melakukan diskusi. Kabarnya, Lippi akan diangkat menjadi Direktur Teknik Gli Azzurri.

BACA JUGA: Bek Liverpool Terpental, Bintang Madrid dan Barca Masuk

FIGC akan secara resmi mengumumkan Ventura sebagai pelatih anyar Gli Azzurri pada pekan depan. Dia dikabarkan dikontrak selama dua tahun hingga Piala Dunia 2018. Bayarannya Euro dua juta per tahun.  (epr)

 

BACA JUGA: Bomber Gaek Warnai Skuat Tim Panser

 

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Skuat Timnas Spanyol Benar-benar Penuh Kejutan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler