Pelatih Mitra Kukar: Saya Tetap Apresiasi ke Pemain

Selasa, 03 April 2018 – 09:39 WIB
Rafael Berges Marin. Foto: Prokal/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Mitra Kukar Rafael Berges tak bisa menyembunyikan kekecewaanya setelah timnya kalah 0-1 dari tim tamu, Borneo FC, dalam laga Liga 1 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kaltim, Senin (2/4) petang.

Namun demikian, pelatih asal Spanyol tersebut tetap berusaha tegar dan membangkitkan semangat pemainnya meski kandang mereka akhirnya ternoda oleh Borneo FC. Bagi dia, kerja keras dan motivasi pemain, layak diparesiasi.

BACA JUGA: Hasil Liga 1 2018: Diego Michiels Diusir, Debut Dejan Yahud

"Kami kurang beruntung pada pertandingan ini. Sebenarnya tim sudah bermain bagus. Saya tetap apresiasi pemain yang sudah kerja keras pada pertandingan tadi. Tapi untuk hasil tentu kecewa," tuturnya, usai laga kepada awak media.

Menurut Rafael Berges, para pemainnya masih memiliki kelemahan yang begitu kentara dalam pertandingan ini. Kekurangan itu adalah dalam penyelesaian akhir. Padahal, Naga Mekes sebenarnya juga memiliki peluang bagus, tapi sayang tak ada yang menjadi gol.

BACA JUGA: Demi Tiga Poin, Rafael Siapkan Permainan Menyerang

"Saya tak akan menyalahkan pemain tertentu karena tidak gol. Tapi kami semua harus evaluasi," ungkap Berges.(dkk/jpnn)

BACA JUGA: Liga 1: Arema FC Fokus Hadapi Persija

BACA ARTIKEL LAINNYA... Drama 8 Menit Liga 1 2018, Mitra Kukar Imbangi Arema FC


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler