Pelatih yang Pernah Menghancurkan Argentina Akan Menghadapi Timnas Indonesia

Minggu, 27 Oktober 2024 – 12:47 WIB
Herve Renard kembali menjadi pelatih Arab Saudi. Foto: X/Herve_Renard_HR

jpnn.com - Arab Saudi resmi mengangkat Herve Renard sebagai pelatih baru menggantikan posisi Roberto Mancini. Juru taktik asal Prancis itu punya rekor mentereng, salah satunya menghancurkan Argentina.

Ya, Renard merupakan pelatih Arab Saudi di Piala Dunia 2022. Saat itu, sang juru taktik mengantar anak asuhnya menaklukkan Tim Tango dengan skor 2-1 pada babak penyisihan Grup C.

BACA JUGA: Arab Saudi vs Meksiko: Pesan Penting Herve Renard

Gol-gol Saleh Al-Shehri pada menit ke-48 dan Salem Salem Al Dawsari (53') menenggelamkan Argentina yang hanya membuat satu gol lewat penalti Lionel Messi (10').

Kemenangan itu terbilang luar biasa mengingat Argentina mengakhiri turnamen sebagai Juara Piala Dunia Qatar.

BACA JUGA: 3 Bukti Herve Renard Pelatih Jenius

Arab Saudi menjadi satu-satunya tim yang berhasil mengalahkan Tim Tango pada pesta olahraga empat tahunan edisi 2022 itu.

Namun, Green Falcons -julukan Timnas Arab Saudi- tak bisa melangkah jauh di Piala Dunia 2022. Mereka gugur di fase grup sebagai juru kunci.

BACA JUGA: Gegara Ini Roberto Mancini Terancam Dipecat Arab Saudi

Setelah menumbangkan Argentina, Arab Saudi menelan dua kekalahan, masing-masing melawan Polandia (0-2) dan Meksiko (1-2).

Rennard pun meninggalkan kursi kepelatihan Arab Saudi pada Mei 2023, dan menerima pinangan Timnas wanita Prancis untuk Piala Dunia Wanita 2023 serta Olimpiade Paris 2024.

Kini, Rennard kembali menjadi arsitek Timnas Arab Saudi. Pelatih berusia 56 tahun itu menggantikan Roberto Mancini yang gagal bersinar bersama Green Falcons.

Rennard pun akan melanjutkan perjuangan Arab Saudi di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Salem Al Dawsari dan kolega dijadwalkan melakoni dua partai tandang, yakni melawan Arab Saudi (14/11/2024) dan Timnas Indonesia (19/11/2024).

Kehadiran Rennard diharapkan mampu mendongkrak penampilan Arab Saudi yang saat ini berada di peringkat ketiga Grup C dengan koleksi lima poin dari empat pertandingan.

Arab Saudi mengincar posisi kedua untuk lulus otomatis ke putaran final Piala Dunia 2026.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler