Pelita Jaya Atasi Perlawanan Bali United, Andakara Prastawa Dhyaksa Pecahkan Rekor

Rabu, 01 Maret 2023 – 00:35 WIB
Kapten tim Pelita Jaya Bakrie Jakarta, Andakara Prastawa Dhyaksa saat berlaga di kompetisi IBL 2023 seri Solo melawan Bali United Basketball. Foto: IBL Indonesia

jpnn.com, SOLO - Pelita Jaya Bakrie Jakarta meraih kemenangan kedua beruntun di IBL 2023 seri Solo saat jumpa Bali United Basketball.

Berlaga di Sritex Arena Solo, Jawa Tengah, Selasa (28/2/2023), Pelita Jaya menang dengan skor 86-76 atas tim asal pulau Dewata itu.

BACA JUGA: Pelita Jaya Raih Kemenangan Kelima Beruntun di IBL 2023

Laga ini menjadi istimewa untuk Andakara Prastawa Dhyaksa mengingat kapten tim Pelita Jaya itu memecahkan rekor sebagai pebasket yang telah mencetak 2000 poin.

Pemain kelahiran 16 Agustus 1992 itu juga keluar sebagai topskor tim seusai mampu mencetak 29 angka.

BACA JUGA: IBL 2023: Arki Wisnu Gemilang, Satria Muda Comeback Lawan Pelita Jaya

Pemain lainnya yang juga tampil gemilang di antaranya Dominique Leondras Sutton dan Muhamad Arighi.

Tercatat Sutton finis dengan raihan 18 poin sementara Muhamad Arighi menyumbangkan 14 angka.

Dari kubu Bali United, Julius Bowie menjadi mesin poin seusai finis dengan raihan 20 angka.

Dior Alexandros Lowhorn juga gemilang untuk tim asuhan Anthony Garbelotto seusai mampu menambahkan 19 angka.

Dari barisan pemain lokal Sandy Febiansyakh Kurniawan mencetak 14 poin.

Dengan hasil ini, Pelita Jaya meraih kemenangan keduanya di IBL 2023 seri Solo setelah sebelumnya mengatasi perlawanan Bima Perkasa Yogyakarta (75-71).

Adapun untuk Bali United, kekalahan dari runner up IBL 2022 itu membuat tim asal pulau Dewata tersebut harus kembali menelan pil pahit.

Pada laga sebelumnya di IBL 2023 seri Solo, Bali United juga takluk saat jumpa kandidat juara, Prawira Harum Bandung (92-99). (mcr16/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler