Pelukan Kemenangan Anies dan Sandi

Rabu, 19 April 2017 – 16:15 WIB
Pelukan Kemenangan Anies dan Sandi

jpnn.com, JAKARTA - Sebuah foto dengan senyum kebahagiaan terpancar dari pasang nomor urut tiga calon gubernur dan wakil gubernur, Anies Baswedan-Sandiaga.

Pelukan itu begitu hangat. Di sekelilingnya juga kelihatan, pelukan itu menjalan dengan reaksi senyum dari para pendukungnya.

BACA JUGA: Mengharukan, Pengakuan Pendeta Nyoblos Bareng Habib Rizieq

Dengan berkopiah, Anies dan Sandi saling berpelukan. Mereka juga mengenakan kemeja warna putih yang menjadi kostum kebanggaannya selama masa kampanye.

"Bismillah utk semuanya. Terima kasih utk seluruh pendukung, relawan, simpatisan & tim yg sdh bekerja keras slm 18 bln," begitulah keterangan dari foto yang diunggah Sandi di akun twitternya @sandiuno beberapa menit yang lalu.

BACA JUGA: Pesan Kemenangan Presiden PKS Untuk Anies-Sandi

Berdasarkan hitung cepat dari beberapa lembaga survei pada pemungutan suara Pilkada DKI Putaran II, pasangan Anies-Sandi dinyatakan unggul sementara.

Empat lembaga survei yang melakukan quick count (QC) masing-masing PollMark Indonesia, LSI, SMRC, dan Indikator di Pilada DKI Putaran II. Keempatnya menempatkan pasangan Anies-Sandi di posisi teratas. Sementara Ahok-Djarot di urutan kedua.

PollMark Indonesia menempatkan paslon tiga, Anies-Sandi 52,3 persen, sedangkan paslon tiga Ahok-Djarot dengan 47,69 persen.

Sedangkan LSI menempatkan Anies-Sandi 53,26 persen dan Ahok-Djarot 46,74 persen. SMRC 60,91 persen unttuk Anies-Sandi dan 30,09 persen pasangan Ahok-Djarot.

‎Indikator 61,36 persen untuk Anies-Sandi, dan Ahok-Djarot 38,64 persen. Perolehan data ini diperoleh deari sekitar tiga persen data yang masuk. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Djarot Kalah di TPS Sendiri, Warga Berucap: Alhamdulillah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler